Mohon tunggu...
Mbah Ukik
Mbah Ukik Mohon Tunggu... Buruh - Jajah desa milang kori.

Wong desa

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Melankolisnya Rhoma Irama dengan Lagu-lagu Ini

26 Februari 2016   19:31 Diperbarui: 26 Februari 2016   19:53 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Rhoma Irama sedang beraksi. Sumber: merdeka.com"][/caption]

Awal tahun 70an dunia musik pop negeri ini diserbu aliran musik rock dan rock ‘n roll dari Beatles dan Rolling Stone atau juga Deep Purple serta Led Zeplin. Tak terkecuali musik dangdut yang saat itu baru saja ngepop dari aliran musik dangdut tradisional yang saat itu banyak disebut musik gambus.
Aliran musik dangdut saat itu yang paling terkenal dan merajai adalah dari kelompok musik dangdut Soneta Group yang dipandegani oleh Bang Haji Rhoma Irama. Bahkan sampai saat ini lagu-lagu Bang Haji Rhoma Irama ini masih sering diputar oleh beberapa radio amatir ( radam ) di Malang. Pendengarnya pun masih beragam mulai dari manusia jadul macam penulis maupun kaum muda yang masih ingin bergoyang dengan alunan musik dangdut yang bernuansa rock.
Kala itu, aliran musik yang ditawarkan Bang Haji Rhoma Irama banyak dipandang sebelah mata bahkan dikritik habis-habisan karena lebih menunjukkan aliran musik rock daripada dangdut. Salah satu lagu Bang Haji Rhoma Irama yang lebih kental dengan musik rock adalah lagu Santai.
Rhoma Irama tak bergeming atas kritikan ataupun pandangan sebelah mata para penggemar aliran musik lainnya. Sekalipun tak pernah dilirik oleh TVRI dengan acara Aneka Ria Safari yang konon disiarkan untuk menghibur masyarakat. Bahkan tak pernah disinggung oleh majalah musik yang saat itu cukup merajai, yakni Majalah Aktuil!
Dengan rasa percaya diri dan memang mempunyai kemampuan untuk menciptakan lagu, Rhoma Irama terus mengajak kaum muda saat itu untuk bergoyang. Gayung bersambut lagu-lagu ciptaannya yang dibawakan sendiri atau bersama Rita Sugiarto berhasil merengkuh para penggemarnya.
Lewat lagu-lagunya pula Rhoma Irama ingin menunjukkan bahwa dirinya sekalipun terpengaruh oleh aliran musik rock sebenarnya ia juga seorang musisi yang melankolis. Boleh jadi Rhoma Irama saat itu juga terpengaruh oleh aliran musik sweet yang melanda pada dekade atau dasawarsa sebelumnya.
Melankolisnya Rhoma Irama terlihat pada lagu-lagu ini:

1. Syahdu

Bila kamu di sisiku hati rasa syahdu
Satu hari tak bertemu hati rasa rindu
‘Ku yakin ini semua perasaan cinta
Tetapi hatiku malu untuk menyatakannya
………………………………………………………………..

2. Cuma Kamu

Cuma kamu sayangku di dunia ini
Cuma kamu cintaku di dunia ini
Tanpa kamu sunyi kurasa dunia ini
Tanpa kamu hampa dunia ini
…………………………………………….

3. Kerinduan

Betapa hati rindu pada dirimu, duhai kekasihku
Segeralah kembali pada diriku, duhai kekasihku
Aku juga rindu lincah manja sikapmu
Aku sudah rindu kasih sayang darimu
……………………………………………..

4. Malam Terakhir

Malam ini malam terakhir bagi kita
Untuk mencurahkan rasa rindu di dada
Esok aku akan pergi lama kembali
Kuharapkan agar engkau sabar menanti

[caption caption="Rhoma Irama sedang menangis. Sumber: metronews.com"]

[/caption]

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun