Mohon tunggu...
Ardy Pujangga
Ardy Pujangga Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ekonomi Syariah UIN Sunan Ampel Surabaya

Aktif dalam organisasi pendidikan, keagamaan, dan kedaerahan Aktif dalam bidang kepenulisan seperti essay, bussines plan, dan KTI

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Door to Door! Mahasiswa KKN Persemakmuran Melakukan Penyuluhan tentang Digital Marketing

1 Agustus 2023   11:43 Diperbarui: 1 Agustus 2023   11:46 261
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN Persemakmuran ex. IAIN Sunan Ampel melakukan penyuluhan tentang digital marketing pada UMKM Desa Gading Kembar (31/07)
Penyuluhan dilakukan secara door to door karena dilihat dari keadaan masyarakat yang lebih cocok diarahkan secara langsung dan personal.

Salah satu UMKM yang dituju oleh mahasiswa KKN 04 yakni usaha keripik singkong Jago Kembar milik bapak Jama'ari. Usaha ini berdiri sejak tahun 2015 dan biasanya memproduksi dua kwintal singkong per harinya. Pemasaran UMKM ini hanya mengandalkan sales dan KUD. Sekarang usaha ini memiliki 7 sales yang berperan dalam proses pemasarannya. Pemasaran juga dilakukan  ke beberapa toko di Kabupaten Malang.

Mahasiswa KKN membantu usaha keripik singkong Jago Kembar ini dalam hal digital marketing.
"kami melakukan penyuluhan dengan sistem door to door karena sesuai dengan keadaan masyarakat yang telah kami amati, cara ini lebih memberi pengaruh dibanding dengan mengadakan suatu pertemuan seperti workshop atau sejenisnya" ungkap salah satu mahasiswa KKN (31/07)

dokpri
dokpri

Usaha keripik singkong jago kembar sudah memiliki logo dan pengemasan yang baik. Agar usaha ini berkembang lebih baik lagi, mahasiswa KKN memberi bantuan beberapa hal yakni pendaftaran titik lokasi usaha ini di google maps agar mudah di akses pelanggan, pembuatan akun instagram dan shopee serta mengarahkan cara pengelolaan akun tersebut. Hal tersebut dilakukan karena sebelumnya usaha ini belum pernah dipasarkan secara online atau promosi secara online.

dokpri
dokpri

Mahasiswa KKN membantu pengelolaan akun tersebut dengan membuat konten promosi dan foto produk agar terlihat menarik. Selain itu mahasiswa KKN mengarahkan bagaimana cara mengembangkan pemasaran secara online melalui akun-akun tersebut.

Sumber: Mahasiswa
Penulis: Sri Muliani Aulia Agustina

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun