Apakah Literasi Sama Dengan Membaca?Â
Apakah membaca sama saja dengan literasi? Pada dasarnya literasi tidak semata-semata hanya sekadar membaca. Melainkan memiliki makna yang lebih luas yakni mencakup keterampilan dalam hal menggunakan sumber pengetahuan dalam bentuk cetak, visual, digital, hingga auditori.
Literasi yang dimaksud di sini adalah kemampuan seseorang dalam menggunakan kemampuan berpikir kritis, bernalar, menghidupkan logika berpikir, hingga memunculkan daya analisis dalam hal membaca suatu informasi di banyak sumber. Kemampuan membaca inilah yang bisa dilakukan dengan cara dilatih. Hal tersebut diperkuat dengan beberapa teori yakni sebagai berikut.
 1. UNESCO (2005)
UNESCO mendefinisikan literasi sebagai:
"Kemampuan untuk mengidentifikasi, memahami, menginterpretasi, menciptakan, mengkomunikasikan, dan menghitung menggunakan bahan cetak dan tertulis dalam berbagai konteks. Literasi melibatkan proses belajar yang memungkinkan individu untuk mencapai tujuan mereka, mengembangkan pengetahuan dan potensi mereka, serta berpartisipasi penuh dalam masyarakat."
2. James Paul Gee (1996)
James Paul Gee berpendapat bahwa:
"Literasi adalah kemampuan untuk menggunakan bahasa, baik lisan maupun tertulis, dalam situasi sosial yang berbeda untuk tujuan tertentu."