Universitas Negeri Semarang (UNNES) kembali menyelenggarakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) bertajuk UNNES GIAT 9, yang bertujuan memberikan pengalaman belajar langsung kepada mahasiswa di tengah masyarakat. Dalam program ini, mahasiswa dari berbagai jurusan digabungkan dalam satu kelompok dan ditempatkan di berbagai desa di Jawa Tengah.
Setiap kelompok mahasiswa menjalankan program kerja sesuai dengan tema yang diberikan. Salah satu tema utama adalah "Desa Penggerak Pancasila," di mana kelompok mahasiswa diharapkan merancang dan melaksanakan program yang memperkuat nilai-nilai Pancasila di desa yang mereka tempati.
Di Desa Gedongjetis, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten, salah satu kelompok KKN UNNES GIAT 9 melaksanakan sosialisasi nilai-nilai Pancasila untuk anak-anak Sekolah Dasar di SDN 2 Gedongjetis. Fokus kegiatan ini adalah pembelajaran dan permainan yang mengajarkan sila-sila Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan bimbingan Ibu Dr. Hj. Saptariana, S.Pd., M.Pd., kelompok KKN UNNES GIAT 9 Desa Gedongjetis melibatkan anak-anak SDN 2 Gedongjetis dalam berbagai permainan edukatif, seperti permainan estafet bola dengan lambang sila-sila Pancasila, Tote bag stem bernyanyi lagu kebangsaan, dan aktivitas lainnya. Melalui kegiatan ini, anak-anak diajak untuk memahami dan menerapkan nilai-nilai Pancasila seperti gotong royong, saling menghormati, dan cinta tanah air.
"Pendekatan yang menyenangkan dan edukatif ini diharapkan dapat membuat anak-anak lebih mudah memahami dan menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ujar salah satu anggota kelompok KKN.
Program ini tidak hanya bertujuan mengenalkan nilai-nilai Pancasila kepada anak-anak, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat desa. Diharapkan, sinergi ini dapat membantu membangun dan memperkuat karakter bangsa sejak dini.
Penanaman nilai-nilai Pancasila melalui kegiatan sekolah ini merupakan bentuk nyata kontribusi UNNES dalam mendukung pendidikan karakter di Indonesia, sekaligus memberikan pengalaman belajar yang bermakna bagi mahasiswa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H