Mohon tunggu...
Ardian Sad
Ardian Sad Mohon Tunggu... -

seorang peminat sepak bola, pemerhati, 'penulis' sepak bola .

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Filippo Inzaghi Cetak Sejarah Baru …

5 November 2010   14:43 Diperbarui: 26 Juni 2015   11:49 347
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

[caption id="attachment_315124" align="alignleft" width="209" caption="selebrasi inzaghi saat membobol gawang real madrid, kamis dini hari (4/11)."][/caption] Seperti yang dibuat di salah satu halaman situs resmi AC Milan, di situ di tuliskan Filippo King of Europe. Dan ini isi dari judul yang di buat situs klub yang sejauh ini telah mengumpulkan tujuh trophy Liga Champions itu.

Ada hal yang menarik dari laga lanjutan Liga Champions beberapa hari yang lalu untuk striker gaek Milan Filippo Inzaghi. Ia sudah berhasil melewati torehan gol Raul Gonzalez dan Gerd Muller di pentas Eropa atau Liga Champions. Mantan punggawa Juventus mencetak dua gol pada laga melawan Real Madrid di San Siro (4/11) lalu , sekaligus mencetak sejarah dengan menorehkan 70 gol selama ia bermain di Liga Champions.

Inzaghi juga melewati torehan gol yang di cetak oleh mantan penyerang Milan, yang kini pindah ke klub asal Ukraina Dynamo Kiev, Andry Shevchenko. Inzaghi telah mencetak 40 gol di Liga Champions selama berkostum AC Milan, sedangkan Shevchenko ‘hanya’ mencetak 37 gol. Catatan itu, tentu berita gembira untuknya dan para pendukunganya, dan khususnya I Rossoneri.

Satu lagi, Inzaghi juga sudah mencetak sejarah dengan melewati gol yang di torehkan legenda hidup Milan Marco Van Basten, selama ia berbaju Milan. Ia sudah mencetak 125 gol, sedangkan Van Basten satu gol dibawah inzaghi selama membela AC Milan. Dan gol itu juga sepertinya akan bertambah, jika Inzagi terus mencetak gol bagi Milan pada pertandingan – pertandingan selanjutnya.

Semoga catatan ini membuat Super Pippo semakin baik, dan terus memberikan yang terbaik untuk tim yang kini ia bela.

Ardian Sad,

Salam Kompak Selalu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun