Mohon tunggu...
Fatkhul Muin kabarseputarmuria
Fatkhul Muin kabarseputarmuria Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis Warga,Wiraswasta,YouTuber

Sepuluh tahun lalu berkecimpung memburu dan menulis berita namun saat ini berwiraswasta dan mengembangkan ekonomi kerakyatan di pedesaan. Tetapi hasrat untuk menulis masih menggebu-ngebu kanal kompasiana inilah sebagai ajang pelampiasaan untuk menulis. " Menulis tidak bisa mati " aku tuangkan kreasiku juga di blog pribadiku www.kabarseputarmuria.com selamat membaca dan berbagi informasi No HP : 085290238476 semoga bermanfaat

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Pohon Pisang Ditengah Jalan Rusak

24 Maret 2011   06:15 Diperbarui: 26 Juni 2015   07:29 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1300947264295096949

[caption id="attachment_97149" align="aligncenter" width="300" caption="Pohon pisang di tengah jalan"][/caption] JEPARA — Jalan raya Gerdu – Puwogondo Jepara saat ini kondisinya rusak parah , selain beberapa jalan rusak dengan lubang besar yang merata di titik-titik tertentu kerusakan cukup parah dan sangat mengganggu pengguna jalan. Kerusakan terparah di ruas jalan desa Gerdu selain lubang yang cukup besar badan jalan juga mengalami ambles cukup lebar. Sehingga jika hujan tiba ,selain licin juga menimbulkan kubangan air yang cukup mengganggu pengguna jalan utamanya pengendara roda dua. “ Kerusakan jalan ini sudah ada satu bulan lebih , namun sampai saat ini belum ada penanganan dari yang berwenang, kita mengharapkan jalan ini segera diperbaiki “, ujar Harun salah seorang warga desa Gerdu yang ditemui (23/3). Padahal menurutnya jalan raya tersebut merupakan jalur alternative dari Jepara ke Demak via Pecangaan dan juga Kedungmalang. Sehingga jalan ini setiap harinya cukup banyak yang melewatinya utamanya kendaraan roda dua dan juga kendaraan angkutan pertanian karena daerah ini merupakan lumbung padi di Jepara. “ Sudah banyak kendaraan roda empat yang terjebak dalam kubangan jalan yang rusak ini , oleh karena itu warga member pohon pisang sebagai tanda agar pengendara berhati-hati “, tambah Harun Agar lalu lintas di jalan ini lancar maka diharapkan pemerintah daerah untuk memperbaiki jalan alternative yang tergolong padat lalu lintasnya utamanya pada hari libur. Karena jalan ini sebagai jalan alternative menuju ke tempat wisata pantai di Jepara (FM)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun