Mohon tunggu...
Arako
Arako Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

Best in citizen journalism K-Award 2019 • Pekerja Teks Komersial • Pawang kucing profesional di kucingdomestik.com

Selanjutnya

Tutup

Bandung Pilihan

Kasus Kekerasan terhadap Perempuan Masih Tinggi, WBI Rayon 3 Jabar Gelar Doa Bersama

28 Oktober 2023   23:24 Diperbarui: 28 Oktober 2023   23:26 310
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
WBI Rayon 3 Jabar Berdoa Bersama (dokpri)

Agnes rindu, organisasi gereja pada umumnya dan WBI khususnya, bisa menjadi suatu wadah atau ruang aman bagi perempuan korban dan penyintas kekerasan. Sudah saatnya kaum wanita menaruh kepedulian lebih terhadap isu kekerasan yang masih banyak terjadi di lingkungan sekitar kita.

Wanita dalam Merespon Panggilan Tuhan

Persembahan Pujian dari peserta ABWU 2023 (dokpri)
Persembahan Pujian dari peserta ABWU 2023 (dokpri)

Wanita, khususnya para Ibu kerap merasa minder jika berbicara tentang panggilan Tuhan agar terlibat dalam pekerjaan-pekerjaan Tuhan di dunia. Banyak yang merasa tidak cukup pintar, tidak cukup cakap, tidak cukup kaya, tidak cukup bugar, dan sederet kekurangan lainnya untuk merasa diri tidak berdaya. 

Padahal, panggilan Tuhan itu cakupannya luas dan tidak terbatas di lingkup pengabdian sebagai Hamba Tuhan (sekolah teologia, menjadi pendeta, dll) semata. Siapa saja, dengan latar belakang dan profesi apa saja, termasuk para  wanita dan ibu-ibu "biasa" sekalipun selalu punya panggilan-Nya sendiri. Tinggal bagaimana para wanita itu merespon setiap panggilan Tuhan dalam hidupnya.

Hal tersebut yang coba disampaikan Ibu Virginy Aviona selaku pemateri di sesi kedua di hadapan audience. Menurutnya, setiap orang perlu punya kepekaan terhadap apa yang menjadi panggilan Tuhan dalam hidup. "Setiap kita punya kairos atau kesempatan masing-masing yang unik. Dalam hal ini kita harus peka dalam meresponnya, apa sih kairos kita? Tuhan mau kita melakukan apa di hidup kita? Itu harus dicari tahu," ujar Virginy.

Ditambahkan Virginy, para wanita khususnya ibu-ibu tidak boleh merasa terlambat dalam merespon panggilan Tuhan. Menurutnya, usia bukanlah halangan untuk menjadi teladan bagi dunia. "Tugas kita adalah bagaimana orang-orang di luar sana melihat Kristus di dalam diri kita. Jangan pernah merasa terlambat hanya karena faktor usia," tegasnya.

Demo membuat kimchi (dokpri)
Demo membuat kimchi (dokpri)

Setelah berdoa, beribadah dan menyimak workshop selama 2 jam penuh, agenda persekutuan WBI Rayon 3 Jawa Barat diakhiri dengan makan siang bersama. Sambil menikmati hidangan, seluruh peserta dihibur dengan pembagian door prize dan demo membuat kimchi. Dalam kesempatan tersebut, panitia juga memberi apresiasi bagi para peserta senior yang usianya lebih dari 65 tahun.

Sampai jumpa lagi (dokpri)
Sampai jumpa lagi (dokpri)

Selamat kembali ke rumah masing-masing dan sampai jumpa lagi di agenda WBI selanjutnya!

Bandung, Oktober 2023

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun