Mohon tunggu...
Arai Amelya
Arai Amelya Mohon Tunggu... Freelancer - heyarai.com

Mantan penyiar radio, jurnalis, editor dan writer situs entertainment. Sekarang sebagai freelance content/copy writer dan blogger. Penyuka solo travelling, kucing dan nasi goreng

Selanjutnya

Tutup

Segar Artikel Utama

7 Tips Atasi Kantuk Saat Bekerja Sambil Puasa Ramadan di Rumah

8 April 2022   01:03 Diperbarui: 9 April 2022   00:56 1688
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Photo by Jason Strull on Unsplash

Jika bukan sedang menjalani puasa Ramadan, rasa kantuk biasanya dapat dihadang dengan minum kopi atau camilan sehat supaya pikiran segar. Namun ketika dalam kondisi menahan makan dan minum, rasa kantuk bakal muncul lebih sering dan tak tertahankan.

Memang kenapa sih kita kok mudah ngantuk saat puasa?

Dilansir Hello Sehat, saat kita memasuki bulan suci Ramadan, siklus tidur memang berubah karena harus bangun lebih pagi untuk sahur. Jika Anda tidak tidur lebih cepat usai shalat tarawih, jam tidur normal bakal berkurang hingga rata-rata 40 menit.

Hal ini berkaitan dengan penelitian dalam Journal of Sleep Research, yang mana berkurangnya jam tidur normal maka akan mengurangi durasi tahap tidur pulas alias REM (Rapid Eye Movement). Kondisi ini jika dibiarkan bakal membuat Anda mudah mengantuk keesokan harinya.

Belum lagi karena saat puasa tubuh kita tidak memperoleh asupan makanan dan minuman selama berjam-jam, rasa lemas bakal lebih muncul dan akhirnya disusul rasa kantuk. Imbasnya, Anda bisa kehilangan semangat melakukan pekerjaan di rumah dan bisa saja dikeluhkan oleh klien.

Rahasia Tahan Rasa Kantuk Saat Kerja di Rumah Waktu Puasa

Apakah satu-satunya cara mengusir rasa kantuk saat bekerja di rumah pada bulan Ramadan ini harus makan atau minum? Tentu tidak! Ada beberapa rahasia yang bisa coba Anda lakukan:

1. Olahraga Ringan

Salah satu cara terampuh mengusir rasa kantuk saat bekerja saat puasa adalah olahraga ringan. Anda tak perlu jogging, tapi cobalah membuat tubuh bergerak aktif meskipun sederhana seperti jalan kaki selama sepuluh menit saja.

Kendati cuma sebentar, jalan-jalan singkat itu membuat oksigen di seluruh pembuluh darah terpompa lancar ke otak dan otot, sehingga rasa kantuk yang dipicu kekurangan oksigen saat puasa bisa hilang.

2. Maksimalkan Sumber Cahaya

Photo by Windows on Unsplash
Photo by Windows on Unsplash

Beberapa orang yang bekerja di rumah, biasanya kurang memperhatikan urusan pencahayaan pada ruang kerja. Padahal pencahayaan seperti lampu yang terang akan membuat mata lebih waspada.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun