Mohon tunggu...
Arai Amelya
Arai Amelya Mohon Tunggu... Freelancer - heyarai.com

Mantan penyiar radio, jurnalis, editor dan writer situs entertainment. Sekarang sebagai freelance content/copy writer dan blogger. Penyuka solo travelling, kucing dan nasi goreng

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

PeduliLindungi, Aplikasi Kesehatan Jagoan Milenial dan Gen Z

5 September 2021   14:34 Diperbarui: 5 September 2021   14:40 451
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sertifikat vaksin PeduliLindungi/dokpri

Sebagai generasi milenial (kelahiran 1981-1995) hati kecil saya sebetulnya berharap bahwa negeri ini akan memiliki sebuah sistem perlindungan dan informasi kesehatan yang keren. Tak perlu jauh-jauh mencari contoh, setidaknya seperti yang dilakukan oleh pemerintah Singapura lewat aplikasi Trace Together.

Saat negara-negara di seluruh dunia dihantam badai Covid-19, tracing memang jadi salah satu kunci terbaik untuk memutus atau setidaknya menghendalikan pandemi Covid-19. Menanggapi hal itu, negara tetangga kita yang kaya raya yakni Singapura melalui Badan Teknologi Pemerintah Singapura dan Kementerian Kesehatan Singapura pun mengusung Trace Together.

Seperti namanya, Trace Together bertujuan menghentikan penyebaran wabah corona lewat teknologi. Berbentuk software dan hardware, Trace Together bersatu padu menemukan orang-orang yang mungkin tertular wabah corona lewat sensor bluetooth. Trace Together saling menukar sinyal bluetooth dalam jarak dua meter sehingga mengenali orang di sekitarnya dan menyimpan seluruh data pelacakan di penyimpanan lokal ponsel yang begitu terlindungi.

Terdengar keren?

Sudah pasti. Lha wong Singapura kok.

Indonesia mungkin tak akan bisa melakukannya.

Eits, menghina!

Negara kita tercinta ternyata juga memiliki aplikasi pelacakan Covid-19 yang bahkan bisa dianggap lebih lengkap daripada Trace Together. Kamu mungkin sudah mendengar namanya dalam beberapa pekan terakhir karena menjadi 'kunci' jika ingin masuk ke mall-mall. Yap, aplikasi itu adalah PeduliLindungi.

Apa Sih PeduliLindungi?

Dikembangkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika bersama KPCPEN (Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Nasional), Kemenkes (Kementerian Kesehatan) dan Kementerian BUMN, PeduliLindungi sebetulnya memang sedikit banyak melakukan konsep ATM (Amati-Tiru-Modifikasi) dari Trace Together.

Dirilis pertama kali pada 27 Maret 2020, PeduliLindungi dalam waktu 1,5 tahun sudah menjelma menjadi salah satu aplikasi pioneer di bidang teknologi kesehatan yang pernah diciptakan oleh negeri ini. Kamu yang termasuk golongan anti ribet-tibet kleb, jelas bakal memperoleh banyak sekali manfaat dari PeduliLindungi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun