Mohon tunggu...
Apr Adell04
Apr Adell04 Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

Penerapan Perkembangan Tik dalam Transportasi "Online"

18 Juli 2018   00:38 Diperbarui: 18 Juli 2018   00:49 5748
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: instagram.com/gojekindonesia

Dalam aplikasinya, Ojek Online ini sangat mengedepankan faktor keamanan si pengguna. Biasanya di dalam aplikasi sudah tersedia informasi lengkap tentang pengendara seperti nama, kontak, dan foto pengendara. Kemudian layanan Ojek ini hanya bisa didapatkan melalui pemesanan via aplikasi GoJek, sehingga pelanggan dapat memastikan keamanan dan akuntabilitasnya. (Wiratri Anindhita, 2016)

Kemunculan ojek online ini memberikan pengaruh yang besar bagi masyarakat, pada awalnya masyarakat menggunakan cara yang konvensional untuk menggunakan atau melakukan pemesanan transportasi umum, namun saat ini masyarakat mulai mengubah kebiasaan mereka dan beralih ke teknologi komunikasi untuk memesan transportasi umum secara Online, selain itu masyarakat dimudahkan aksesnya, masyarakat pun nyaman dengan pelayanan dan fasilitas yang diberikan oleh drivernya sendiri. 

Selain itu ojek online telah merubah pola pikir masyarakat tentang ketidaknyamanan Ojek konvensional dan membantahnya dengan memberikan pelayanan terbaiknya.

Ojek online sering kali menawarkan inovasi-inovasi terbarunya seperti pelayanan jasa pesan makanan. Kita hanya perlu mengaksesnya melalui akun ojek online tersebut dan memesan apa yang kita inginkan, tunggu sebentar dan pesanan anda sampai ditujuan anda, andapun dapat membayarnya ketika makanan sudah sampai dirumah. 

Bukan hanya itu, Gojek memberikan banyak fasilitas yang dapat digunakan oleh penggunanya seperti, Gocar yang digunakan untuk pemesanan jasa antar menggunakan mobil, go send yaitu jasa antar barang, hingga go clean yaitu jasa atau layanan bersih-bersih rumah. 

Fasilitas yang diberikan Gojek jauh lebih lengkap dibandingkan fasilitas dari Grab, namun fasilitas unggulan dari keduanya sama yaitu layanan jasa antar menggunakan motor atau mobil. Kedua aplikasi mobile inilah yang menjadi primadona masyarakat dari semua kalangan

Keunggulan yang dimiliki oleh Ojek Online adalah dilengkapi dengan sistem keamanan yang terjamin dan juga keseragaman pada pakaian dan helmnya membuat citra ojek yang dulunya sebagai kerjaan rendahan, sekarang semaking meningkat prestisenya. Adanya Ojek Online ini bisa mengubah mindset masyarakat tentang tukang ojek yang sering dipandang sebelah mata sebagai profesi rendahan. 

Perubahan mindset tukang ojek sebagai pekerjaan rendahan terbukti dengan semakin banyaknya orang yang tertarik menjadi tukang ojek sebagai pekerjaan sampingan. atau bahkan menjadi pekerjaan utama menjadi salah satu keberhasilan dari adanya Ojek Online.

Perusahaan bisnis Ojek Online yang saat ini sangat terkenal dan saling berkompetisi secara ketat terutama di Indonesia adalah Grab Bike dan Gojek. Kedua perusahaan transportasi Ojek Online ini terbukti memberikan perubahan yang signifikan terutama bagi kehidupan sosial masyarakat. Bahkan kedua perusahaan ini menjadi perusahaan transportasi pilihan utama masyarakat terutama masyarakat ibukota. 

Penerapan teknologi komunikasi oleh kedua perusahaan dinilai tepat guna karena menjawab permasalahan sosial masyarakat yaitu kemacetan ibukota dan ketidaknyamanan transportasi umum. 

Terlebih lagi, penerapan teknologi komunikasi Gojek dan Grab Bike dinilai sebagian besar masyarakat memberikan manfaat kemudahan bagi penggunanya dalam pemesanan transportasi umum. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun