Mohon tunggu...
Afin Zaka
Afin Zaka Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Tahukah Anda Cara Investasi Saham yang Benar?

30 Oktober 2017   14:35 Diperbarui: 1 November 2017   11:12 5657
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: manfaat.co.id

Memilih Perusahaan Sekuritas Saham

Perusahaan sekuritas memiliki peran sebagai perantara untuk Anda dalam melakukan jual beli saham dan untuk membantu membuka rekening saham di BEI (Bursa Efek Indonesia), untuk itu maka Anda perlu untuk memilih perusahaan sekuritas yang terpercaya. Pilih perusahaan yang terdaftar di BEI (Bursa Efek Indonesia) dan punya reputasi yang baik, pahami juga tentang layanan serta biaya yang ditetapkan oleh sebuah perusahaan sekuritas.

Memilih Saham Untuk Investasi

Setelah Anda memiliki rekening saham, maka langkah selanjutnya adalah Anda dapat membeli saham tersebut. Sebelum membelinya, jangan lupa untuk memilih saham yang paling menguntungkan namun sebisa mungkin memiliki risiko yang rendah. Untuk itu maka Anda dapat melihat kondisi perusahaannya, grafik harga saham, dan juga Anda dapat meminta masukan dari perusahaan sekuritas untuk memilih saham yang terbaik.

Membeli Saham

Langkah selanjutnya adalah dengan membeli saham yang telah Anda pilih. Anda dapat membelinya melalui broker untuk membeli saham yang diinginkan atau Anda juga dapat membelinya sendiri melalui Sistem Trading Saham Online. Biasanya perusahaan sekuritas tersebut memiliki sistem trading sendiri yang dapat Anda download, dan Anda dapat mengetahui pergerakan saham dari perusahaan peserta.

Pantau Pasar

Perdagangan saham ini dipengaruhi oleh beberapa hal seperti kondisi ekonomi, politik, keamanan, dan masih banyak faktor lainnya. Oleh karena itu, penting sekali bagi Anda untuk memantau kondisi pasar. Anda harus belajar mencermati fluktuasi harga saham tersebut, dengan tujuan agar Anda mendapatkan keuntungan dari investasi saham karena nantina Anda akan tahu kapan harus membeli dan menjual saham agar memperoleh keuntungan yang maksimal.

Dalam permainan saham terdapat tiga tipe pelaku transaksi di bursa efek. Tiga tipe pelaku transaksi tersebut diantaranya adalah Investor, Trader, dan Spekulan. Investor merupakan seseorang yang menginvestasikan uangnya di bursa saham dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan dalam jangka waktu panjang. Umumnya, investor tersebut membeli saham sebuah perusahaan yang memiliki nilai dan performa yang baik guna disimpan dalam jangka waktu panjang. Dalam menentukan keputusan pembelian sahamnya, seorang investor menggunakan analisa fundamental.

Tipe pelaku transaksi berikutnya adalah trader. Trader tersebut merupakan seorang yang memperjualbelikan saham dengan memanfaatkan fluktuasi harga saham. Trader tersebut dapat mentransaksikan saham dalam jangka waktu pendek sampai jangka menengah. Hal itu bergantung pada trader itu sendiri, jangka waktu yang dipakai tersebut dapat bervariasi dari transaksi harian, mingguan, bulanan, atau mungkin saja trader yang bertransaksi tiap menit dan jam. Berbeda dengan investor, trader ini menggunakan analisa teknikal dalam menentukan keputusan jual beli sahamnya.

Terakhir adalah Spekulan, yang merupakan orang yang tidak dapat dikatakan sebagai investor maupun trader. Spekulan ini menggunakan bursa saham untuk berjudi. Seorang spekulan pada umumnya tidak menguasai pengetahuan tentang saham, seperti analisa teknikal maupun fundamental, serta keputusan transaksinya hanya berdasarkan rumor, ikut-ikutan, atau tebakan belaka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun