Mohon tunggu...
Anton timothy
Anton timothy Mohon Tunggu... Human Resources - Pengemudi Motor Kranji - Sudirman

Tanya bossku @Mariabernadeth Cerita cinta mabos - malop yang tidak seindah drama korea. Anime. J-Dorama. K-Drama. Sosiologi praktis. Email: antontimothy@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Memories of The Alhambra", Park Shin Hye Kembali

23 September 2018   19:59 Diperbarui: 23 September 2018   20:01 1354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam salah satu video terbaru yang diungguh oleh channel tvN Drama pada situs Youtube, kita bisa menyaksikan salah satu drama yang akan dibintangi oleh artis - artis papan atas Korea. Mereka adalah Hyun Bin dan Park Shin Hye. Dalam video teaser bisa dirasakan sebuah cerita yang menarik. Pada teaser tersebut kita diberikan pemandangan alam dan latar belakang bangunan yang pastinya asing jika ditemui di Korea.


Hyun Bin, selaku pemeran utama nampak berada di sebuah pasar modern dengan gaya penampilan yang majemuk seperti wanita berambut pirang serta wanita yang memakai hijab. Jelas terlihat, pengambilan gambar untuk drama ini dilakukan di luar Korea. Sepertinya, sang laki - laki ini sedang mencari sesuatu di daerah itu.

Dalam ungguh video berikutnya, bentangan alam yang indah terbingkai dengan apik. Instrumen sinar matahari, pemandangan kota dari ketinggian dan perbukitan yang tampak dari kejauhan menjadi paduan yang menggugah hati. Seluruh hal tersebut melengkapi keindahan yang ingin ditampilkan dari pemeran utama yaitu Park Shin Hye. Walaupun banyak drama yang sudah diperankannya, entah mengapa teaser dari tvN ini benar - benar sempurna. Sungguh tidak sabar melihat peragaan seni seperti apa yang akan disungguhkan oleh pemeran utama wanita dalam drama heartstring ini untuk drama terbarunya.

Tampaknya, tvN ingin kembali mengulang kesuksesan drama - drama besar yang sudah dibuatnya. Salah satunya yang mungkin masih kita ingat betul adalah Goblin. Latar bangunan yang estetik, panorama alam, pemilihan aktor yang superior serta alur cerita yang menarik selalu menjadi kekuatan dari salah satu stasiun televisi Korea ini.

Cerita ini akan dimulai dengan Hyun Bin yang akan memain peran sebagai Yoo Jin-Woo, seorang CEO Perusahaan investasi yang gila kerja, ambisius dan kerja keras untuk mendapatkan tujuannya. Dalam cerita ini Yoo Jin - Woo akan mengalami pengkhiatan yang dilakukan oleh temannya. Dia pergi ke Granada, Spanyol untuk perjalanan bisa bisnis dan menginap di hostel tua yang dijalankan oleh Jung Hee - Joo, yaitu Park Shin Hye.

Saya ingin mencoba mengulas judul dari drama Korea ini, serta menebak jalan cerita yang akan ditampilkan. Alhambra, sering dijuliki sebagai "Istana yang Hilang", selain itu keberadaan Alhambra juga lekat dengan sejarah kekhalifahan Islam di Eropa. Ini semakin menjelaskan bentuk bangunan yang ada pada video, ada unsur seni dan arsitektur ketimuran yang begitu kental. "Memories of Alhambra". sepertinya akan menceritakan pertemuan Hyun Bin dan Park Shin Hye yang penuh kenangan. 

Mungkin untuk para penikmat drama Korea, kita sering sekali disuguhkan cerita penuh kenangan pada pertemuan pertama seperti pada drama "Secret Romance" yang menampilkan kenangan indah dipertemuan pertama serta kisah romantis "Devilish Joy" yang jatuh cinta pada kenangan pertama. Hanya saja jika boleh menebak, sepertinya kenangan yang akan dibuat di Alhambra akan cukup banyak. Sungguh tidak sabar menantikan konflik serta alur romansa apa yang akan dibawakan. Satu hal yang pasti, saya sangat menantikan permainan seni peran dari Park Shin Hye.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun