Mohon tunggu...
Anton 99
Anton 99 Mohon Tunggu... Dosen - Lecturer at the University of Garut

Express yourself, practice writing at will and be creative for the benefit of anyone

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Menertibkan Truk Besar agar Lalu Lintas Berjalan Lancar

4 Maret 2022   16:12 Diperbarui: 5 Maret 2022   15:51 442
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
www.pexels.com/Markus Spiske

Nah, pengaturan dan penertiban oleh pihak yang berwenang sangatlah diperlukan untuk menjamin kelancaran dan ketertiban di jalan raya, terutama saat akan dimulainya jam kerja dan waktu pulang kerja maupun sekolah.

Melihat dari kepadatan lalulintas yang terjadi di siang hari, sangatlah tepat menurut pendapat kami jika truk-truk besar hanya diperbolehkan untuk melintas dijalan raya pada waktu-waktu tertentu.

Misalnya, truk-truk besar diperbolehkan melintasi jalanan umum dari mulai jam 23.00 sampai dengan 05.00 pagi. Karena pada umumnya jam-jam ini, kendaraan lain tidak begitu banyak berseliweran di jalan raya.

Perjalanan tengah malam sampai shubuh akan lebih nyaman bagi pengendara truk-truk besar dengan bawaan berat, heuningnya malam bisa membuat lebih tenang namun yang mesti di perhatikan yaitu janganlah mengantuk saat membawa kendaraannya.

Tapi, meskipun truk besar di perbolehkan melintas waktu malam sampai shubuh bukan berarti tanpa adanya pengawasan dari pihak berwajib (pihak berwenang), ketertiban lalulintas dimalam hari pun harus tetap mendapat pengawasan yang baik.

Sehingga, kemungkinan masyarakat luas pengguna jalanan dalam mempermasalahkan keberadaan truk besar pengangkut barang dan logistik akan dapat di minimalisir.

Melalui pengaturan waktu tersebut, di harafkan kelancaran rantai distribusi komoditas yang diperlukan oleh masyarakat luas akan tetap berjalan, sehinga kelangkaan barang dan naiknya harga dipasaran  yang disebabkan tersendatnya pasokan distribusi dapat terhindarkan.

Dengan adanya pengaturan lalulintas yang baik, tentunya akan mampu meminimalisir terjadinya kepadatan jalan raya dan terhindarnya dari hambatan distribusi pasokan kebutuhan hidup pada setiap daerahnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun