Sungguh tidak diragukan lagi, bahwa keindahan kata-kata yang berkesan kadang kala mampu menjadi faktor pendukung bagi kesuksesan seseorang di tempat kerja.
Apalagi jika pekerjaan itu berhubungan erat dengan kegiatan kemasyarakatan. Namun, apapun jenis pekerjaan, seni dalam berbicara dan berdialog sangat mempengaruhi kesuksesan karirnya.
Misalkan, jikalau pandai mendengarkan atasan di kantor, maka Anda akan diperhatikan olehnya. Apalagi jika kita piawai dalam mengungkapkan pendapat untuk menyelesaikan masalah yang ada di tempat kerja. Semua rekan kerja tentunya akan menganggap bahwa anda pandai pada bidang yang digelutinya.
Orang yang pandai dalam bidangnya belum tentu piawai dalam bertutur kata. Sebagai contoh, kami memiliki seorang teman yang sangat pintar dalam urusan pekerjaan, namun dia mengeluh karena karirnya tidak naik-naik.Â
Setelah diselidiki, ternyata teman kami ini tidak bisa mengungkapkan ide-idenya dengan baik.Â
Suaranya sangat pelan sehingga sulit didengar oleh rekan-rekan kerjanya. Tidak cakapnya dalam bertutur kata, telah membuat atasannya menjauh dari teman kami itu.
Oleh sebab itu, maka seharusnya agar memiliki gaya bahasa yang variatif dan disesuaikan dengan suasana di tempat bekerjanya.Â
Jika belum memiliki kemampuan seperti itu, yang harus dilakukan adalah berdiam sejenak sebelum berbicara.
Hal ini bertujuan untuk memfokuskan pikiran-pikiran sebelum mengungkapkan segala sesuatunya, dengan pikiran yang tenang tentunya Anda akan dapat mengeluarkan kata-kata secara lebih singkat, padat dan jelas.
Jika hal itu telah dilakukan tetapi tetap berpikir bahwa kemampuan berbicara membutuhkan polesan dan perbaikan, rekamlah pembicaraan ke dalam kaset atau merekamnya melalui HP sendiri.