Mohon tunggu...
ANNISA NUR BALQIS
ANNISA NUR BALQIS Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Lahir di Surabaya, Jawa Timur. Saya adalah seorang mahasiswa, Menempuh pendidikan di Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

Selanjutnya

Tutup

Trip

Liburan di Pulau Dewata Bali

11 November 2021   17:50 Diperbarui: 11 November 2021   18:07 195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Travel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Liburan di tahun 2021 keberangkatan saya menuju pulau Dewata Bali. Saya dan sekeluarga berangkat ke bali menggunakan transportasi mobil pribadi, kami semua berangkat pukul 22:00 , kami melanjutkan perjalanan yang sangat menyenangkan.
pada pukul 05:00 pagi kami sekeluarga sampai di pelabuhan ketapang, dan kamu sekeluarga harus menyebrang lautan nemempuh waktu 

sekitar satu jam setengah dengan menggunakan transportasi kapal. Setelah satu jam setengah kita menyebrang lautan, sampai lah kita di pelabuhan gili manuk. perjalanan yang sangat menyenangkan tetapi juga ada rasa takut ketika berada dalam kapal karena angin nya sedikit kencang.

Pagi itu, sekitar pukul 06:30 kami sekeluarga telah sampai di pulau dewata bali. Cuaca sangat cerah menyinari pulau dewata bali. Saya dan keluarga segera mencari tempat makan untuk sarapan, setelah beberapa menit bertemu dengan rumah makan Ayam bakar, nikmat sekali makan disana. Sepertinya akan saya ulangi lagi membeli makanan di Ayam Bakar dibali.

Setelah makan bersama, Saya pun sekeluarga segera mencari hotel untuk tempat peristirahatan kami sekeluarga.
Setelah menyewa hotel kami pun beristirahat di hotel tersebut tepatnya di hotel hadi poetra. Hotel yg sangat bagus, memiliki khas bali tersendiri.
kami sekeluarga beristirahat di hotel hadi poetra dan kami pun tidur terlelap dikarena kan kecapekan saat di perjalanan.

Hari ke dua di bali, saya dan keluarga bangun pagi dan kami akan melakukan perjalanan lagi di wisata yg ada di pulau dewata bali, lebih tepatnya saya dan keluarga akan ke pantai kuta bali, disana kita bisa melihat pemandangan, serta ciptaan tuhan yg sangat indah.
sangat senang rasanya dapat berlibur ke pantai kuta karna sangat bagus sekali pemandangan disana, apalagi ketika di sore hari sunset dapat menenangkan hati dan jiwa.
duduk bercengkrama bersama keluarga di dekat pantai serta melihay air panta kuta yg begitu jernih nan indah.

Setelah itu setelah kita habis dari pantai kuta kami melanjutkan perjalanan kami ke pantai pandawa, di pantai pandawa harga tiketnya 20.000/orang. disana saya menemui tebing yang enak dilihat, serta terdapat patung patung yang bagus nan cantik yg memiki khas bali tersendiri. 

Gelombang air yang indah nan cantik sambil menikmati es degan seharga 20rb/degan nya. Harga yg sangat terjangkau tetapi enak dinikmatin saat kita berada di pantai pandawa. Waktu sudah mulai sore, dan saya sekeluarga balik ke hotel hadi poetra untuk beristirahat.

Hari ke tiga di Bali, saya dan keluarga melakukan perjalanan ke Tanah Lot.
Saya berserta keluarga besar mengunjungi Tanah Lot.. tiba saya sampai di Tanah Lot saya pun langsung membeli tiket masuk Tanah Lot, dengan harga 10.000/orang. Pantai yang sangat indah karena ada pura di dekat pantai. 

Guncangan Ombak yang sangat kencang di Tanah Lot membuat kesan tersendiri untuk para pengunjung. Di Tanah Lot tidak ada yg mandi dipantai dikarenakan ombak nya sangat gede dan kencang.. 

sehingga membahayakan diri sendiri dan orang sekitar. Waktu sudah petang kamipun akan melanjutkan perjalanan.
Lalu, Setelah dari Tanah Lot saya melanjutkan perjalanan pulang ke surabaya. Karena saya rasa liburan saya di Pulau Bali telah berakhir.

cukup cerita saya, Demikian lah selama beberapa hari saya berwisata ke Pulau Dewata Bali.
Semoga cerita saya bermanfaat dan menjadi inspirasi untuk kita semua bahwa refresing atau liburan itu perlu demi menjaga kebersamaan, keharmonisan dan kecintaan terhadapat keluarga atau sahabat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun