Mohon tunggu...
Annisa Lainy Agnia
Annisa Lainy Agnia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi saya adalah Hobi

Selanjutnya

Tutup

Trip

Keunikan Masjid Al Kamil Jatigede dan Wisata Lingkar Timur Jatigede

14 Oktober 2022   08:28 Diperbarui: 14 Oktober 2022   08:49 978
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bangunan Masjid Al Kamil di kawasan wisata Jemah, Waduk Jatigede, Sumedang, menjadi kawasan yang banyak dikunjungi wisatawan yang berkunjung ke Jatigede.


Karena keunikannnya Masjid Al Kamil ini seolah-olah menjadi ciri khas dari Waduk Jatigede itu sendiri.  Masjid Al Kamil berdiri di sebuah area perbukitan diatas air genangan Waduk Jatigede, bersebelahan dengan wisata Panenjoan dan terletak di area lingkar timur Jatigede. Area lingkar timur ini biasanya ramai sekali dikunjungi pada hari sabtu dan minggu terutama bagi anak-anak motor atau biasa dikenal dengan sunmori. Dengan ramai nya area lingkar timur ini menjadikan Masjid Al Kamil ramai juga oleh pengunjung.


Selain dari itu Masjid Al Kamil ini terletak di area yang strategis dimana para pengunjung dapat melihat keindahan Waduk Jatigede dari ketinggian. Masjid Al Kamil juga merupakan tempat yang bersih dan nyaman, dimana para pengunjung dapat beribadah dengan nyaman.

Ketika mengunjungi Masjid Al Kamil, pengunjung juga akan dibuat terkagum-kagum dengan keunikan bangunannya, karena bangunan Masjid Al Kamil ini seperti bunga teratai yang sedang mekar di atas air, apalagi dilihat dari kejauhan. Selain dari bangunannya yang unik, Masjid Al Kamil ini juga mempunyai daya tarik lain, yaitu bangunan jembatannya dan Monumen Kujang Kembar yang berdiri di atas air genangan Waduk Jatigede. Namun untuk Monumen Kujang Kembar itu sendiri masih dalam tahap pembangunan.

Saat mengunjungi Masjid Al Kamil, pengunjung juga akan disuguhi keindahan Waduk Jatigede di sepanjang jalan lingkar timur Jatigede. Dengan jarak yang berdekatan dengan destinasi wisata lain pengunjung juga dapat mengunjungi destinasi-destinasi wisata lain di area lingkar timur Jatigede. Destinasi-destinasi wisata di area lingkar timur Jatigede harga tiket masuknya masih sangat terjangkau, sehingga sangat cocok untuk keluarga yang ingin berwisata ke banyak tempat dengan budget yang minim. Selain dari destinasi wisatanya, di area lingkar timur Jatigede ini pengunjung juga dapat menikmati lezatnya olahan ikan bakar, yang ikan diambil langsung dari Waduk Jatigede.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun