Magelang memang memiliki banyak Curug (Air Terjun), salah satunya yang saya kunjungi saat ini yaitu Curug Grenjengan Kembar. Curug Grenjengan Kembar ini terletak di Dusun Citran, Desa Muneng Warangan, Kecamatan Pakis, Magelang, Jawa Tengah. Grenjengan Kembar ini memiliki dua buah air terjun yang berdampingan dan satu air terjun yang berjarak sekitar 30 meter. Lokasi wisata ini menawarkan keindahan alam di tengah hutan pinus.
Tidak ada tiket masuk, biaya parkir pun tidak ada hanya jasa penitipan kendaraan yang dikutip oleh penduduk setempat. Setelah tiba di lokasi, terdapat gapura tiga pintu. Untuk memasuki Curug Grenjengan Kembar ini melewati pintu tengah, diharuskan berjalan kaki sekitar 300 meter melewati jalan bebatuan. Nantinya akan melewati lereng tanah dan jalanan sedikit menurun dan berkelok. Grejengan Kembar tersebut buka pukul 06.00-17.00.
Menuju curug ini adalah sebuah kisah perburuan dalam kesunyian. Suara gemercik air terjun itu membuat hati berdebar-debar. Keindahan dan kesejukannya pantas untuk memecah sunyi. Suasana seperti ini cocok bagi yang mendamba kedamaian seperti merealisasikan harapan yang sangat sederhana untuk mendapatkan damai di jiwa.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H