Mohon tunggu...
ANNISA RIDHA N
ANNISA RIDHA N Mohon Tunggu... Mahasiswa - ~

Bismillah

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peran Pramuka dalam Generasi Milenial

26 Oktober 2022   15:29 Diperbarui: 26 Oktober 2022   15:41 639
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pramuka atau memiliki kepanjangan Praja Muda Karana. Pramuka merupakan sebuah organisasi yang ada di setiap tingkatan dalam pendidikan. Mulai dari SD, SMP, hinga SMA. Kegiatan dalam kepramukaan ini sangat membantu melatih para peserta didik untuk mejadi seorang individu yang kreatif serta terampil dalam berbagai keadaan. Sedangkan milenial lebih condong ke nama generasi, seperti anak-anak yang lahir di zaman teknologi yang sedang berkemban dengan cukup pesat. Banyak sekali teknologi canggih di zaman sekarang ini. Seperti contoh hp atau smartphone serta internet. Hal ini tidak akan terpisahkan dari generasi minenial termasuk seorang anggota Pramuka.

Sebagai anggota Pramuka wajib untuk selalu berinovasi serta berkreasi mengenai kepramukaan yang sedanng berkembang pada zaman sekarang ini. Tidak lupa juga untuk selalu memperbarui informasi mengenai perkembagan dari kepramukaan yang adxa di Indonesia bahkan juga di dunia. Seorang peserta didik yang aktif menjadi anggota Pramuka pada zaman ini dapat disebut dengan Pramuka Milenial. 

Milenial sendiri sebenarnya berasal dari nama sebuah kelompok demografi setelah adanya generasi X. Hingga saat ini belum ada pengertian baku tentang Pramuka Milenial. Sebutan Milenial sangatlah cocok untuk anggota aktif yang sedang menempuh pendidikan kepramukaan di zaman sekarang. Hampir sebagian besar dari anggota Pramuka Siaga, Penggalang, Penegak, dan Pandega merasakan serta menikmati perkembangan dari teknologi yang sangat pesat.

Setiap anggota aktif Pramuka mempunyai peran yang penting dalam pelaksanaan sebuah kegiatan sosial kemasyarakatan sama dengan kondisi pada saat sekarang ini. Pemanfaatan tekologi yang tepat sesuai dengan perkembangan zaman akan berdampak baik untuk membangun kepribadian kuat yang cukup berkarakter. Sebagai anggota aktif Pramuka harus memiliki inovasi serta kreativitas dalam mengembangkan sebuah potensi, karena tantangan zaman akan terus ada dan terus berkembang secara kompleks. Selain itu, sebagai anggota aktif Pramuka harus menerapkan nilai-nilai kejujuran. Nilai-nilai ini sudah ditanamkan ketika proses pendidikan karakter sejak usia dini atau Pramuka Siaga.

Hal ini tentu membuat generasi milenial dikenal sebagai generasi yang jujur serta jauh dari perbuatan yang buruk. Suku, Agama, Ras, dan Antar golongan merupakan suatu tantangan besar yang sedang dihadapi oleh anggota Pramuka saat ini. Bahkan semua itu tidak menutup kemungkinan dari masalah terorisme, narkoba, dan korupsi yang menjadi tantanngan serius. Penguatan pendidikan karakter harus dilakukan untuk setiap anggota Pramuka untuk mencetak generasi milenial yang tangguh serta siap menghadapi tantangan zaman.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun