Mohon tunggu...
Annis Nur
Annis Nur Mohon Tunggu... Guru - guru alquran dan content creator tiktok

Lulusan d3 dari Universitas Jamiah imam Muhammad Suud dari timur tengah di Indonesia di kenal sebagai LIPIA, Berpengalaman mengajar selama 3 tahun di bidang Alquran

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Kondisi Lingkungan Semenanjung Arab Sebelum Hijrah

21 Januari 2024   14:38 Diperbarui: 21 Januari 2024   14:43 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kondisi lingkungan di semenanjung Arab berbeda beda dari satu kawasan dan kawasan lain nya sesuai dengan letak geografis nya . Para ahli geografis Yunani dan Romawi membagi nya ke dalam tiga bagian , sesuai dengan lanskap dan kondisi lingkungan nya , serta kondisi sosial ekonomi pada waktu abad awal masehi . Ketiga bagian itu adalah :

1. Arab saidah , yang meliputi Hijaz, Yaman, dan Nejed 

2. Arab sakhriyah yang meliputi semenanjung Sinai dan Nabatea .

3. Arab shahrawiyah yang meliputi Syam dan sekitar nya .

Berbeda dengan para penulis Yunani dan Romawi , par ahli geografi Arab membagi semenanjung Arab berdasarkan perbedaan penduduk nya pada masa jahiliyah . Mereka membagi nya ke dalam lima bagian wilayah.

1. Tihamah , yaitu bagian pesisir di sepanjang laut merah , mulai dari Yanbu hingga Najran di Yaman. Wilayah di bagian selatan di sebut Tihamah Yaman .

2. Hijaz, yaitu pegunungan yang memanjang di sebelah timur Tihamah dari Utara hingga selatan meliputi pegunungan al Sarah. Kawasan ini memisahkan Tihamah dari daratan tinggi Nejed. Kawasan Hijaz memanjang hingga wilayah Syam. Sebagian besar kawasan ini berupa wadi, dataran vulkanik dan harah. Pada bagian yang lebih banyak sumber air , berkembang kota kota besar seperti Yatsrib (Madinah) dan Wadi Al qura.

3. Nejed, kawasan Hijaz berbatasan di bagian timur dengan dataran tinggi Nejed yang cukup luas dan menjadi jantung semenanjung . Kawasan itu memanjang dari barat ke timur hingga mencpai Arudh. Sementara di bagian utara Nejed terdapat sahara nufud yang berawal dari lembah Tema dan memanjang ke Timur kira kira 460 km. sebagian besar kawasan ini berupa dataran berpasir di selingi stepa yang luas. 

4. Al Arudh, yang meliputi Yamamah, Bahrain, dan sekitar nya. Sedangkan Yaqut Yamamah, termasuk kawasan Nejed .

5.Yaman, yang meliputi semua bagian selatan semenanjung, termasuk Hadramaut, Mahrah dan Syahar,. Bagian ini meliputi semua negeri di bagian barat daya semenanjung. Kawasan Yaman terdiri atas tiga bagian, yaitu kawasan pesisir  yang sempit namun subur  meliputi daerah Tihamah , pegunungan al Sarah, dan dataran tinggi yang berbatasan dengan Nejed dan Rubul Khali.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun