Manusia memang diciptakan di dunia ini untuk berpasang-pasangan. Namun bagaimanakah jadinya jika selama ini Anda merasa masih belum bertemu jodoh Anda? Atau Anda merasa pasangan Anda selama ini bukan jodoh Anda? Dan bagi para jomblo yang selama ini dalam masa pencarian tapi hasilnya masih nihil juga maka berikut ini lah jawaban dari persoalan Anda.
Dalam mencari jodoh atau pasangan yang nantinya akan menjadi istri/suami anda terdapat beberapa hal yang harus diperhatikan. Apakah itu?
Tanyakan pada diri Anda :
1.Untuk apakah saya mencari jodoh? Apakah benar-benar karena ingin menikah karena sudah siap dan mampu ataukah hanya untuk bersenang-senang karena dia cantik atau ganteng?
2.Untuk apakah saya mencari jodoh? Apakah karena saya sudah ingin berkomitmen atau hanya ingin mencari jodoh untuk sesaat?
Ingatlah di dalam Islam sebenarnya tidak ada pacaran yang ada hanyalah Ta’aruf dan itu pun ada tata cara tersendiri. Jika tujuan awal anda sudah benar, maka lanjutkan membaca hal ini. Jika masih belum, maka mulai sekarang coba di renungkan tentang “Apa sih tujuan awal saya untuk mencari jodoh?”
Nah, setelah memiliki tujuan yang jelas tahap selanjutnya mencari pasangan, jika Anda mencari seorang istri maka ada empat hal yang harus diperhatikan yaitu kecantikannya, keturunannya, hartanya, dan agamanya. Jika Anda melihat sosok wanita hanya karena kecantikannya saja maka hal tersebut akan tidak baik. Kecantikan nantinya akan habis dimakan usia. Kulit yang kencang lambat laun akan berubah menjadi keriput hal yang sama juga akan berlaku pada kriteria kedua dan ketiga. Dari keempat kriteria di atas, hal yang paling penting untuk dilihat pertama kali adalah agamanya. Jika agamanya baik, maka kecantikan, keturunan yang baik, rejeki, akan mengikutinya.
Tapi jika Anda sedang mencari seorang suami maka syarat yang perlu Anda lihat adalah : akhlak mulia, keturunan yang baik, tidak zalim, tidak fasik, bukan ahli bid’ah, bukan pemabuk, tidak jahat dan sedikit berbut dosa.
Dan jika Anda adalah orang yang masih dalam pencarian maka BERPUASA-lah. Karena dengan berpuasa Anda akan terhindar dari godaan nafsu dunia. Berpuasa merupakan ibarat tameng untuk melindungi diri kita dari berbagai godaan nafsu. Hal tersebut seperti pada Sabda Rasulullah:
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H