Lalu, bagaimana nih konkretnya Tips Agar Tidak Mengalami Penipuan di Dunia Online?
Saran saya, mari jadikan diri kita sebagai penjual yang trusted (bisa dipercaya) sebagai upaya 'perang solutif' bagi ruang gerak para penipu dan antek-anteknya. Kita bikin web, blog, sebagai sarana jual beli terpercaya bagi masyarakat. Alhamdulillah saya mulai merintis lapak online kecil-kecilan untuk lokal indonesia di Pasar Semarang [dot] Com, Lapak Jualan Susu Kedelai Soydaily, Lapak buku plus VCD tutorial Pengobatan Tulang belakang bengkok, dan lain lain.
Terus, sebagaimana salah satu langkah, saya sendiri mengajukan verifikasi ke beberapa grup yang memahami sepak terjang usaha online. Apa pentingnya? Kita perlu menyampaikan diri kita Insya Allah bisa dipercaya kepada teman-teman yang memang sevisi bagi kita. Agar tentu kiranya bisa bahu membahu membangun iklim jual beli yang baik bagi segenap kalangan.
Membelilah Ketika dalam keadaan tenang pikirannya
Langkah cerdas lainnya adalah kewaspadaan. Cermati pada cerita ketipunya saya pada kisah di atas, sudah saya kasih angka-angka. Angka-angka itu melambangkan 'bakat' orang yang bakal ketipu. Mari kita kupas:
[1] Lagi butuh banget, nemu sesuatu yang pas, langsung terpukau, terperdaya tanpa crosh cek mendetail
[2] Mudah percaya dengan sample tanpa uji coba dan memahami proses pembuatan sampai hasil akhirnya
[3] Biasa, sadarnya dibelakang. So, menurutku kalau mau beli, jangan sekarang, pikiran udah tenang baru transaksi
[4] Itikad baik penjual yang bertanggung jawab biasanya setelah proses negoisasi berjalan, berani refund kog.
Yah, mungkin gitu dulu Tips Agar Tidak Mengalami Penipuan di Dunia Online. Semoga ada manfaat yang bisa diambil. Simpulanku, memerangi kejahatan online, jelas lebih solutif ketika kita mampu menyediakan environment jual beli sehat bagi masyarakat. Berani melaporkan permasalahan itu semua ke area-area yang pantas sehingga bisa dijadikan pelajaran bagi orang lain. Ya seperti kasus Joko Sus*lo yang kini sudah banyak dijauhi karena terbukti melakukan penipuan bagi para membernya. Diskusi lebih jauh, bisa via komen ya :). Mau sarapan dulu,,, Bye.
Sumber Artikel: Tips Belanja Online DI SINI