Mohon tunggu...
Anjeli Ratuwala
Anjeli Ratuwala Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Fakultas Hukum

Nama saya Anjeli Ratuwala hobi saya membaca saya sedang menempuh pendidikan S1 Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN PPM 116 Unimal Adakan Perlombaan Pengembangan Tilawatil Qur'an

21 November 2023   21:59 Diperbarui: 21 November 2023   22:14 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mahasiswa KKN kelompok 116 Unimal, sukses adakan lomba pengembangan tilawatil Qur'an (PTQ) tingkat anak di Desa Cempeudak, Kuta Makmur, Kabupaten Aceh Utara. Perlombaan ini diikuti oleh anak-anak dengan tiga kategori perlombaan, yaitu adzan, tahfid Qur'an, dan pidato.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kecintaan anak-anak terhadap tilawil Al-Qur'an, serta untuk tetap menimba Ilmu agama sehingga dapat mengurangi kemudharatan seperti lalai dalam bermain games.

Adapun dana untuk perlombaan ini berasal dari kelompok KKN sendiri dan juga didukung oleh pemerintah desa setempat. Hadiah-hadiah menarik disiapkan untuk para pemenang dalam setiap kategori perlombaan.

Sekretaris kelompok KKN, menyatakan, "Kami sangat gembira melihat antusiasme anak-anak dalam mengikuti lomba ini. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi wadah yang baik untuk mengembangkan bakat anak-anak dalam membaca Al-Qur'an.

Ismail Jamil sebagai Keuchik desa tersebut juga memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilakukan mahasiswa KKN. “Kegiatan ini sangat positif dalam meningkatkan kecintaan mereka terhadap tilawatil Qur'an dan bisa lebih fokus dalam ilmu agama, dibanding lalai terhadap gadget,” ujarnya.

Perlombaan PTQ tingkat anak yang diadakan oleh mahasiswa KKN kelompok 116 diharapkan dapat terus dikenang oleh masyarakat. Sekaligus menjadi acara perpisahan berakhirnya masa KKN.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun