Program yang dilaksanakan mahasiswa KKN UNDIP yaitu Pengenalan mengenai bidang peternakan dan olahan hasil ternak di lingkungan RT.14 RW.03 dusun Suren secara daring dan Sosialisasi mengenai pentingnya menerapkan protokol kesehatan selama masa pandemi Covid 19 untuk masyarakat di lingkungan RT 14 RW. 03 dusun Suren secara daring.Â
Tujuan dari program ini adalah Mengajak masyarakat untuk beternak di masa pandemi covid 19 ini dengan menerapkan protocol kesehatan 5M.
Program ini dilaksanakan di Dusun Suren Rt.14 Rw.03, Desa Ngaglik, Kecamatan Sambi, Kabupaten Boyolali. Program ini dilaksanakan secara daring menggunakan media sosial seperti whatsapp, youtube dan instagram. Materi yang digunakan meliputi ppt mengenai bidang peternakan, yoghurt, masker, sabun cuci tangan dan banner.
Bidang peternakan memiliki prospek yang sangat bagus setiap tahunnya karena untuk mencukupi kebutuhan protein hewani masyarakat. Apalagi dimasa pandemi ini membutuhkan protein yang lebih unrtuk menunjang imunitas tubuh sehingga dapat melawan virus covid 19 sehingga peternakan sangat diperlukan di masa pandemi ini.Â
Selain itu, di masa pandemi ini masyarakat dapat membuat minuman yang menunjang imunitas yaitu seperti yoghurt karena dapat meningkatkan imunitas. Pandemi covid 19 harus segera diakhiri yang dpaat dimulai dari kesadaran diri yaitu menerapkan 5M (mencuci tangan, menjaga jarak, menggunakan masker, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas). Hal ini lebih efektif dalam mencegah penyebaran virus covid 19 di Indonesia.
Program ini disambut baik oleh warga Suren Rt.14 Rw.03, Ngaglik, Sambi, Boyolali dengan antusias yang tinggi dalam mengikuti sosialisasi secara daring/online melalui whatsapp.Â
Antusias ini ditunjukkan dengan banyak warga yang setuju dalam melaksanakan 5M dalam kehidupan sehari hari. Terima kasih informasinya mba semoga bermanfaat dan sukses selalu salam sehat juga" Ujar Bu Diah warga Suren RT.14 RW.03, Ngaglik,Sambi Boyolali.
Penulis : Anita Damayanti Sudarsono, 23010118130153, S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro, Semarang.
Dosen Pembimbing : Prof. Dr. Dra. Ari Pradhanawati, M.S.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H