Mohon tunggu...
Anisya Nur Chaerani
Anisya Nur Chaerani Mohon Tunggu... Mahasiswa - IPB University

----

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Mahasiswa Manajemen Hutan IPB University Melakukan Penyuluhan Kehutanan di SMA

3 November 2024   22:28 Diperbarui: 4 November 2024   08:33 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 3 Pemenang Sesi Fun Games (Sumber: Dokumentasi Pribadi Penulis)

Penyuluhan Kehutanan merupakan salah satu mata kuliah yang ada di Departemen Manajemen Hutan (DMNH) IPB University, dalam mata kuliah ini mahasiswa mempelajari berbagai metode, strategi, dan teknik komunikasi yang digunakan untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat, terutama yang tinggal di sekitar kawasan hutan.

Bogor, 31 Oktober 2024 - Dalam rangka memperdalam pemahaman mahasiswa tentang penyuluhan kehutanan, Departemen Manajemen Hutan (DMNH) IPB University kembali menggelar program "DMNH Goes to School". Kali ini, Kelompok 1 yang terdiri dari Ismaya Sukma Jenar Winara, Anisya Nur Chaerani, M. Raditya Vanka Septian, dan Muhammad Fathir mengunjungi Labschool SMA Kornita di Jalan Tanjung Kampus IPB Darmaga, Kota Bogor, Jawa Barat, untuk memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga kelestarian hutan Indonesia dan penyampaian materi terkait kehutanan kepada 35 siswa. 

Gambar 2 Pemaparan Materi Penyuluhan Kehutanan (Sumber: Dokumentasi Pribadi Penulis)
Gambar 2 Pemaparan Materi Penyuluhan Kehutanan (Sumber: Dokumentasi Pribadi Penulis)

Dalam penyuluhan ini, para mahasiswa memaparkan berbagai materi menarik, seperti apa itu hutan dan kehutanan, manfaat hutan, masalah kehutanan, solusi dari permasalahan tersebut untuk anak cucu, profesi-profesi di bidang kehutanan, serta pengenalan Departemen Manajemen Hutan. Selain itu, diadakan juga sesi interaktif berupa games tebak gambar, dan sesi diskusi, serta tanya jawab agar para siswa lebih terlibat dan paham dengan materi yang disampaikan. Para siswa terlihat antusias mengikuti kegiatan ini dan aktif bertanya mengenai isu-isu kehutanan yang sedang dihadapi Indonesia.

Gambar 3 Pemenang Sesi Fun Games (Sumber: Dokumentasi Pribadi Penulis)
Gambar 3 Pemenang Sesi Fun Games (Sumber: Dokumentasi Pribadi Penulis)

Kegiatan penyuluhan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menanamkan kepedulian terhadap lingkungan dan hutan di kalangan siswa SMA. Tidak hanya sebagai pengetahuan, namun sebagai bekal dan inspirasi agar mereka dapat berperan aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan di masa depan, serta melanjutkan pendidikan di bidang kehutanan dan lingkungan. Bagi mahasiswa Manajemen Hutan IPB University sendiri, kegiatan ini menjadi pengalaman berharga untuk melatih keterampilan komunikasi dan menjadi sarana untuk belajar menyampaikan ilmu secara efektif kepada masyarakat. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun