Mohon tunggu...
Anisya Meila Luthfi
Anisya Meila Luthfi Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Mahasiswa UIN WALISONGO

Be yourself

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa KKN UIN Walisongo Semarang Adakan Webinar tentang Bank Sampah

19 Agustus 2021   15:05 Diperbarui: 19 Agustus 2021   15:13 260
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada Sabtu 14, Agustus 2021 mahaiswa KKN UIN Walisongo mengadakan salah satu program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan acara berupa Webinar Bank Sampah. Adapun tema yang diangkat dalam acara webinar ini adalah "Mengajak Masyarakat Mengubah Sampah Menjadi Sesuatu yang Indah dan Bermanfaat." Tujuan dari kegiatan webinar ini adalah agar masyarakat sekitar dapat mengolah dan mengelola sampah dengan baik dan lebih bernilai. Biasanya sampah menjadi sesuatu hal yang dibiarkan terabaikan begitu saja, bahkan banyak yang tidak mampu mengelola dengan baik sehingga sampah di dunia ini tidak terkelola dengan maksimal. Oleh karena itu KKN MIT DR 12 Kelompok 20 berusaha meningkatkan keterampilan masyarakat untuk dapat mengolah sampai di sekitar. Salah satunya dengan membuat bunga dari kantong kresek yang sudah tidak terpakai.

Acara webinar ini dilakukan melalui plaform Zoom Meeting dengan Nurlaeli Hikmah Wati Sebagai moderatornya. Webinar dalam kegiatan ini juga menghadirkan sosok hebat yaitu Indrawati yang merupakan Duta Kreasi Sampah Kaliwungu dan juga didampingi oleh Lucky Ade Sesiani M.Psi., Psikolog sebagai dosen pembimbing lapangan. Acara webinar juga berjalan lancar dengan partisipasi banyak peserta yang bergabung dalam platform Zoom. Diharapkan dengan acara ini, masyarakat lebih mampu meningkatkan skill untuk mengolah sampah menjadi hal-hal yang lebih kreatif dan inovatif. Bahkan jika mungkin, sampah dapat diolah menjadi barang yang memiliki nilai jual.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun