Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) kelompok 39 & 40 Universitas PGRI Madiun melaksanakan kegiatan observasi pengumpulan data desa yang diselenggarakan di Balai Desa Dadapan. Kegiatan ini dilakukan pada tanggal 26 Desember 2024 dengan tema “MENUJU DESA DIGITAL”.
Kegiatan ini diadakan dengan bertujuan mempromosikan warisan budaya dan sejarah desa, meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kekayaan tradisional, serta melestarikan nilai-nilai budaya yang unik. Selain itu, website ini diarahkan untuk mendukung ekonomi lokal dengan mempromosikan produk lokal, usaha mikro, dan membuka peluang kemitraan dengan pelaku usaha.
Tujuan lainnya adalah menggalang partisipasi aktif masyarakat dalam menyumbangkan informasi, testimoni, dan cerita sukses, sehingga terbentuk rasa kepemilikan kolektif terhadap proyek ini.
Selain itu, fokus pada peningkatan literasi digital dan keamanan data menjadi bagian integral untuk memastikan bahwa teknologi digital dapat diakses dengan aman dan mudah oleh seluruh warga desa. Melalui pencapaian tujuan-tujuan ini, diharapkan website dapat menjadi sarana yang berdampak positif, memperkuat identitas desa, dan merangsang pertumbuhan ekonomi lokal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H