Zaman sudah modern, tetapi masih banyak orang diluar sana yang mengeluh sulit untuk mendapatkan pekerjaan, mau melakukan bisnis tetapi masih bingung ingin memulai dari mana, atau beralasan dana belum terkumpul untuk membuka usaha sendiri.Â
Berjuta alasan pada akhirnya hanya menjadi penghalang kesuksesan. Di saat memiliki dana, masih juga kebingungan bisnis apa yang akan dijalani. Kegalauan akan terus ada saat kita ingat ada kemungkinan merugi, untuk itu sudah punya ilmunya apa belum untuk bisa sukses dalam berbisnis?
Untuk memulai suatu usaha atau bisnis, memang tidak semudah membalikan telapak tangan, harus punya ilmunya, tahan banting, tekun dan juga penuh pengorbanan.
Usaha dan pekerjaan seperti apa sih yang bisa menghasilkan keuntungan tetapi juga membawa berkah bagi semua orang, memangnya ada yang seperti itu?
"Pekerjaan dengan tangan sendiri" ini maksudnya adalah, pekerjaan yang dilakukan oleh seseorang tanpa meminta-minta. Pekerjaan itu bisa berupa profesi sebagai tukang batu, tukang kayu, pandai besi,berdagang atau berniaga, maupun pekerjaan lainnya.
Perniagaan yang baik, maksudnya adalah perniagaan atau perdagangan yang bersih dan tidak dikotori oleh unsur penipuan dan kecurangan. Baik itu kecurangan timbangan maupun kecurangan yang dilakukan dengan cara menyembunyikan cacatnya barang yang dijual.
Jadi, dalam Islam, pekerjaan apapun itu baik. Pekerjaan apapun bisa menjadi pekerjaan paling baik, asalkan halal dan bukan meminta-minta. Baik menjadi karyawan, profesional, pebisnis maupun pengusaha, semua punya peluang yang sama.
Bisnis merupakan salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan, baik itu dengan cara jual beli maupun pertukaran antara penjual dan pembeli.Â
Bisnis syariah adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan jual beli yang berlandaskan hukum syariah atau sistem Islam. Bisnis syariah sendiri berasal dari dua kata yakni bisnis dan syariah. Bisnis merupakan segala sesuatu yang berkaitan dengan jual beli atau berdagang. Sementara syariah berarti sumber jalan yang lurus.
Kenalan dengan salah satu lembaga bisnis syariah yuk
K-Link merupakan salah satu lembaga bisnis syariah di Indonesia, bergerak dalam penjualan produk-produk suplemen kesehatan, kecantikan, perawatan tubuh, UIE, serta perawatan mobil dan rumah yang mencakup produk-produk yang sudah cukup dikenal seperti K-Liquid Chlorophyll, K-OmegaSqua dan K-Ayurveda.