Mohon tunggu...
Anif Safial
Anif Safial Mohon Tunggu... Mahasiswa - I love something related to nature!

Hello there! I'm still new in this blogger world and I hope you can enjoy my writing. Thank you for your appreciation!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Gerakan Penanaman Bibit Produktif, Upaya Perlindungan Sumber Air RTH Mapahan Desa Senden, Trenggalek

1 Februari 2022   20:47 Diperbarui: 1 Februari 2022   20:53 402
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kamis, 43/30/2021, KKM-DR UIN Maulana Malik Ibrahim Malang 2021/2022 pokja Trenggalek mengikuti kegiatan penanaman bibit produktif di kawasan Ruang Terbuka Hijau Mapahan yang berlokasi di Desa Senden, Kecamatan Kampak, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. 

Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara pihak pemerintah Desa Senden bersama dengan cabang Dinas Kehutanan wilayah Trenggalek. Kegiatan tersebut melibatkan para peserta KKM-DR UIN Maulana Malik Ibrahim Malang beserta pihak pemerintah desa dan masyarakat setempat. 

Kegiatan penanaman bibit pohon tersebut diharapkan mampu untuk memberikan edukasi akan pentingnya pohon sebagai pelindung sumber air pada musim kemarau.

Kegiatan tersebut diawali dengan upacara pembukaan dan dilanjut dengan serah terima bibit pohon secara simbolis dari cabang Dinas Kehutanan wilayah Trenggalek kepada pemerintah Desa Senden. 

Selepas acara serah terima tersebut, dilanjutkan dengan kegiatan penanaman bibit pohon yang dilakukan oleh rekan-rekan mahasiswa KKM-DR UIN Maulana Malik Ibrahim Malang beserta masyarakat setempat. Kegiatan tersebut juga diiringi oleh musik dangdut yang turut memeriahkan kegiatan penanaman bibit pohon di Ruang Terbuka Hijau Mapahan.

Kegiatan penanaman tersebut diakhiri dengan kuis berhadiah bertema lingkungan hidup yang dipandu oleh MC dari pihak cabang Dinas Kehutanan wilayah Trenggalek yang melibatkan seluruh peserta penanaman bibit pohon. 

Kuis tersebut juga dimenangkan salah satu peserta dari tim KKM-DR UIN Maulana Malik Ibrahim Malang pokja Trenggalek yang bernama Primadona Setyawan. 

Dengan cukup berani Primadona Setyawan yang akrab disapa Dona menjawab berbagai pertanyaan seputar Pantai Pelang, salah satu wisata yang berada di Kota Trenggalek dengan cukup jelas dan memuaskan. 

Dona memberikan jawaban dan penjelasan seputar kawasan konservasi penyu di Taman Kili-Kili yang berlokasi di Kecamatan Panggul, Kabupaten Trenggalek yang sudah beraktifitas sejak tahun 2012.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun