Pak kecipak kecipung
Ada mendung menggantung
Ada tanda hujan akan turun
Maka kuajak bunda berhitung
Sekolah tidak, berangkat tidak
Lalu bunda ambilkanku payung
Tak ada alasan katanya
Padahal aku tak ingin berangkat sebetulnya
Ah bunda, aku ingin di rumah saja
Berselimut, sembunyikan diri di sana
Berhangat, bermalasan seharian
Bukan keluar rumah mendapati air hujan
Mata bunda menatap, siratkan ajakan berangkat
Tangan bunda menggamit hangat erat
Demi ilmu aku harus semangat
Agar kelak menjadi manusia berderajat
Ngroto, 23032019
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H