Mohon tunggu...
Anggita Dewi Rosanti
Anggita Dewi Rosanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Hobi traveling

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Di Balik Bangunan 1 Triliun yang Megah Masjid Al Jabbar, Menuai "Dampak" bagi Warga Sekitar, Orang-Orang pada Tutup Mata?

10 Februari 2023   12:56 Diperbarui: 10 Februari 2023   13:09 937
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Anggita Dewi Rosanti

Tidak hanya dari peningkatan kemacetan daerah tersebut, Tetapi dampak yang lainnya yaitu banyaknya pungutan liat atau pungli di area bangunan masjid Al Jabbar. Keramaian orang-orang yang berdatangan ke masjid ini dimanfaatkan oleh para oknum untuk menjadi sebuah kesempatan, dikarnakan disana juga kekurangan fasilitas untuk parkir, dan pada akhirnya sebagian orang melakukan pungli kepada pengunjung.

Seperti yang dikatakan oleh warga sekitar masjid Al Jabar, Mega (21), Mengatakan dampak negatif sejak adanya masjid ini "Dampaknya yaitu macet terus, apalagi di awal berangkat buat pergi ke kantor selalu telat dan semua akses jalan tidak memadai, terus maraknya pungli liar ada dibeberapa titik ketika ada wisatawan yang datang pakai bus pasti ada yang malakin," ucapnya. Memang ada beberapa jalan alternatif khususnya ada beberapa orang yang melewat kesana tetapi dengan akses jalan yang tidak memadai . Mega mengatakan " Jalan pintas ke Cimekar jalanannya super jelek, apalagi jika naik motor malam-malam rawan kecelakaan, kalo lewat jalan pintas itu".

Dari semua dampak negatif tentunya akan ada dampak positif dari di bangunya masjid Al Jabbar ini, bagi beberapa orang dijadikan sebagai peluang bisnis untuk berjualan, karena pengunjung ke masjid ini setiap harinya banyak, keuntungan yang diperoleh oleh para pedagang pun sangat banyak. Ada juga beberapa warga disana yang menjadikan rumah mereka menjadi tempat parkir, Rio, (25) menyatakan karena disana belum memiliki fasilitas parkir yang memadai, jadi saya menjadikan rumah saya sebagai tempat parkir, "Untuk parkir motor 5k, sedangkan mobil 10k," ucapnya Rabu (8/2). Dan tak hanya rumah yang dijadikan lahan untuk parkir, tetapi sebagian warga ada yang rumahnya dijadikan wc umum. Rio mengatakan "Selain dijadikan lahan parkir, rumah saya juga dibuat wc umum 5k, ucapnya.

 Dan dari dampak-dampak positif adanya masjid ini dapat menjadikan peluang bisnis, dan juga dampak-dampak negatif khususnya masalah kemacetan dan pungli harus segera ditindak. Khususnya pada kasus pungli masih banyak orang-orang yang melihat tutup mata karena tidak berani untuk melapor, karena terdapat banyak oknum, dan ada juga yang takut jadi Sebagian orang tutup mata akan hal tersebut.

Harus tetap berhati-hati baik yang di dalam ataupun diluar lingkungan Al Jabbar, jika didalam khususnya para orang tua harus lebih berhati-hati dan terus mengawasi jika membawa anak, ataupun barang-barang berharga agar tidak terjadi yang tidak diinginkan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun