Mohon tunggu...
Angga Saputra
Angga Saputra Mohon Tunggu... Editor - jurnalis, blogger

seorang pengembara kata-kata yang selalu mencari keindahan dalam setiap nuansa bahasa.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Peduli Palestina, Mahasiswa Universitas AL-Azhar Gelar Aksi Dan Galang dana di Kota Medan

9 November 2023   11:45 Diperbarui: 9 November 2023   11:45 573
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa Universitas AL-AZhar, dok. Pribadi

Medan, 8 November 2023 Mahasiswa Universitas Al-Azhar Medan menggelar Aksi bela Palestina dan galang dana di sejumlah titik di Kota Medan. Galang dana ini dilakukan langsung oleh Pemerintahan Mahasiswa (PEMA) dan Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Universitas Al-Azhar.

Rastra Siregar selaku Presiden Mahasiswa Universitas Al-Azhar ini mengatakan aksi ini merupakan kewajiban yang harus dilakukan untuk menyadarkan dan mengingatkan kembali tuhas Indonesia sebagai saudara dekat dengan Palestina yang saat ini dizalimi.

"Aksi ini adalah hal yang wajib dilakukan oleh saudara kandung dari Republik Indonesia yaitu Palestina, yang dimana disana saudara kita ini telah dizalimi. Panggilan kemanusaan ini yang sehingga membuat kami bergerak" Ujarnya kepada Media.

Rastra Siregar bersama dengan Said Hidayatullah yang merupakan Ketua Komisariat PMII Universitas Al-Azhar meyakini bahwa bantuan sekecil apapun akan berdampak besar terhadap keberlangsungan hidup masyarakat Palestina.

Mereka berharap dan mengajak masyarakat Kota Medan untuk sama sama berpartisipasi dalam membantu palestina terlepas dari kezaliman dan jajahan israel dengan tindakan seperti doa, boikot jika bisa, dan berdonasi di tempat terpercaya selagi itu amanah.

"Saya berharap dan mengajak seluruh masyarakat kota medan untuk ikut berpartisipasi dalam Aksi Sosial yang di lakukan kita, sehingga membantu dan sedikit meringankan saudara kita yang ada di palestina" tutup tegas Rastra siregar.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun