Mohon tunggu...
Irfan Hanif
Irfan Hanif Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Stay healthy

Berhenti bersikap ragu-ragu dan bimbang, teruslah menatap ke depan demi masa depan yang cemerlang...

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Mau Kreatif? Coba Baca Ini

1 Juli 2022   16:23 Diperbarui: 1 Juli 2022   16:26 580
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : Meningkatkan-kreativitas.jpg (1000667) (educenter.id) 

Mungkin banyak diantara kita yang ingin mempunyai daya pikir yang luas, dengan cara masing-masing yang kita sukai. Namun ada juga yang beranggapan seperti "wah aku mah apa lah... mikir aja masih suka mandek, gimana mau analisa" atau "aku mah nggak bisa kreatif deh... kalo suruh cari ide suka mentok terus.." dan berbagai alasan lainnya. 

Tetapi jangan salah, setiap orang dapat memiliki daya pikir kreatif setiap harinya bila terus diasah. Ibarat seperti pisau, semakin diasah maka semakin tajam. 

Begitu juga otak, semakin diasah maka akan semakin mudah untuk menciptakan ide brilian dan hal-hal baru lainnya. Kreatif bisa di dapatkan dengan melakukan berbagai cara berikut ini.

Cara yang pertama adalah melakukan rutinitas yang berbeda setiap hari. Mengapa? Dengan melakukan berbagai rutinitas yang berbeda maka secara tidak langsung pikiran kita akan menjadi lebih terbuka dan segar, karena dengan menerapkan perbedaan yang ada membuat otak kita menjadi terus mencari tahu terhadap suatu hal atau peristiwa yang sedang terjadi. 

Bayangkan saja, bila setiap harinya otak selalu di jejali dengan rutinitas yang sama, pasti akan jenuh dan bosan. Jika kita melakukan sesuatu yang berbeda dari biasanya, lama kelamaan kreativitas akan tumbuh, bila berbeda sudah menjadi kebiasaan perlahan kita dapat mengembangkan sesuatu yang kreatif dengan sendirinya.

Yang berikutnya adalah selalu bersikap open minded (terbuka) terhadap segala hal. Serta diharuskan untuk selalu bersikap kritis dan banyak bertanya, karena dengan banyak bertanya, perlahan kita dapat menambah wawasan dan pengetahuan. 

Sehingga dari situlah kita dapat mengembangkan ide-ide menarik. Tak percaya? Coba saja, yakin deh pasti ada saja ide-ide yang tak terduga datang di pikiran kita.

Selanjutnya, cara yang bisa dilakukan adalah dengan berpikir di luar kebiasaan (thinking out of the box). Mungkin kita sering mendengar istilah ini, tapi bukan berpikir di luar kotak ya... maksudnya adalah berpikir dengan cara yang tidak biasa/berbeda. 

Dengan menerapkan cara ini maka kita tidak merasa tertutup terhadap apa yang kita alami sehari-hari, dengan begitu kita mampu mengembangkan suatu ide-ide yang kreatif. Yang berikutnya adalah dengan cara mengerjakan sesuatu yang bermanfaat. Seperti membaca buku, mengakses jejaring social, online reading, menonton film, dan meminum secangkir kopi.

Selain itu kita juga dapat menemukan inovasi-inovasi baru yang belum pernah ditemukan. Seperti membuat suatu produk yang memiliki nilai seni yang tinggi, dapat dinamai sebagai teknik scamper. Yaitu sebuah teknik dengan mengubah benda (produk) jasa atau proses apapun menjadi sesuatu yang luar biasa.

Intinya, kita sebagai manusia harus selalu bersikap terbuka (open minded) terhadap apa yang kita alami sehari-hari dan diusahakan kita harus bisa berbeda dengan orang lain untuk menjadi kreatif. Yoris Sebastian pernah berkata: 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun