Covid 19 merupakan salah satu virus yang memang melumpuhkan perekonomian dunia khususnya perekonomian yang ada di negara kita yaitu negara Indonesia.Â
Virus covid 19 adalah salah virus yang menakutkan bagi semua orang. Mengapa tidak virus ini sangat mematikan dan membuat perekonomian negara menurun. Virus covid sendiri masuk ke Indonesia yang meluluh lantahkan perekenomian yang membuat banyak sekali perusahaan yang bangkrut dan mem phk para karyawannya.Â
Sebenarnya apasih virus covid itu sendiri? Berikut saya akan menjelaskan mengenai apakah virus covid itu. Virus covid 19 adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh virus severe acute respiratory syndrome coronavirus. Covid 19 dapat menyebabkan gangguan sistem pernapasan, dimulai dari gejala yang ringan seperti flu hingga infeksi paru paru seperti pneumonia.Â
Kasus pertama covid 19 ini itu tejadi di salah satu negara yaitu negara china di kota wuhan pada akhir desember 2019. Dan virus covid ini sangat cepat menyebar ke puluhan negara dan termasuk negara kita yaitu Indonesia.Â
Dengan kasus penyebaran yang sangat cepat banyak negara negara yang menerapkan lockdown supaya kasus penyebaran virus ini terhenti dan tidak menyebar lagi. Namun dengan adanya kebijakan lockdown banyak negara negara yang mengalami penurunan ekonomi dan dampak yang buruk bagi perekonomiannya.
Namun Indonesia sendiri tidak melakukan kebijakan lockdown  mengapa karena Indonesia masih memikirkan nasib ekonomi Indonesia yang melambat. Indonesia pun menerapkan physical distancing. Apakah physical distancing itu? Disini saya akan menjelaskan apakah physical distancing itu. Physical distancing adalah pembatasan fisik langkah yang disarankan untuk mencegah penularan virus corona.  Karena angka postitif yang terus naik pemerintah pun menerapkan physical distancing atau pembatasan fisik dengan tidak menyentuh atau bersentuhan.Â
Pak deni merupakan salah satu dari sekian banyak masyarakat yang ada di Indonesia yang mengalami penurunan ekonomi karena masa pandemic ini, masa pandemic ini membuat pak deni kehilangan pekerjaan.Â
Pak deni adalah salah satu orang yang bekerja menjadi tukang parkir namun karena masa pandemic ini pak deni merasakan penurunan ekonomi, bagaimana tidak pak deni biasanya mendapatkan penghasilan yang lumayan dan dapat memenuhi kebutuhan keluarganya,
Namun karena masa pandemic ini pak deni mengalami penurunan dari hasil kerja menjadi tukang parkir, beliau mengatakan bahwa sepi sekali orang yang parkir di daerah sini karena pandemic ini.Â
Pak deni pun berharap masa pandemic ini dapat segera berakhir sehingga pak deni dapat mengumpulkan uang untuk membantu perekonomian keluarganya, masa pandemic ini membuat beberapa masyarakat harus kehilangan pekerjaannya,
Untuk itu kita sebagai masyarakat yang baik tetap harus mengikuti protocol kesehatan agar pandemic ini segera berakhir dan perekonomian dapat kembali normal.Â