Pelatihan Kampung Online tahap dua Yayasan Jogjakarta Berdaya (YJB) diadakan pada hari Sabtu (17/11/18) lalu di Sindu Kusuma Edupark, Sleman. Pelatihan ini dihadiri sejumlah anggota Yayasan Jogjakarta Berdaya yang telah resmi bergabung sejak peluncuran Yayasan Jogjakarta Berdaya.Â
"Pelatihan ini bertujuan  tidak hanya untuk semakin mengakrabkan para anggota Yayasan Jogjakarta Berdaya tetapi juga untuk meningkatkan pengetahuan anggota mengenai dunia digital marketing sebagai persiapan Kampung Online." ungkap salah satu pengurus yayasan.Â
Baca juga : Apresiasi Karyawan Terbaik, Bunda Linda Beri Umroh dan Jalan-Jalan ke Eropa Gratis
 Pelatihan ini diisi oleh Aziz Abdul Ngashim (Owner Paretos Chips Snack dan Indie Publishing Beranda Media). Ia menjelaskan analisis target pasar kepada peserta pelatihan. Linda Afriani(owner MLK Batik Nusantara dan The White Paal Resto) juga turut berkontribusi mengisi acara khususnya dalam strategi mencari target pasar secara online.Â
Acara ini dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat seperti mahasiswa, pengusaha muda, pengusaha sukses, dan bahkan ibu rumah tangga.
Baca juga:Yayasan Jogjakarta Berdaya Adakan Workshop Perdana Kampung Online
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H