Mohon tunggu...
Angel Kwee
Angel Kwee Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Humanisme

27 Mei 2017   18:53 Diperbarui: 27 Mei 2017   19:00 759
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Humanisme adalah istilah yang di mana  manusia dapat hidup menurut dengan pandangan-pandanganya sendiri dengan kemajuan teknologi zaman sekarang dengan mengesampingkan nilai-nilai agama. Teknologi yang semakin canggih, perkembangan otak pada manusia yang membuat pengetahuan semakin maju sehingga manusia mulai melupakan nilai-nilai keagamaan mereka dan mulai untuk tidak percaya kepada Tuhan. Hal ini terjadi karena globalisasi yang semakin maju, manusia telah dimudahkan dengan berbagai alat canggih yang tentu akan membuat hidup mereka lebih mudah. Kemajuan teknologi bukanlah sesuatu yang buruk, tetapi janganlah manusia menyalahgunakan hal tersebut dengan semena-mena dan hanya mengandalkan nilai-nilai kemanusiaan.

                Humanisme memang mempunyai dampak yang buruk dan negative. Memang mengandalkan nilai-nilai kemanusiaan bukanlah hal yang buruk, tetapi ada baiknya kita juga tidak melupakan nilai-nilai agama kita. Banyak manusia sudah  tertelan ke dalam arus globalisasi, mereka rela bekerja dari pagi hingga malam demi kemajuan teknologi untuk masa depan bangsa, hal itu tidaklah buruk tapi manusia sudah melupakan waktunya untuk beribadah kepada Tuhan sesuai agama dan kepercayaannya masing-masing. Hal ini malah akan menciptapkan generasi yang kaya akan pengetahuan tetapi miskin dalam hal keagamaan mereka, hal ini juga yang malah akan menghilangkan hubungan antar Pencipta dan ciptaannya.

                Manusia zaman sekarang memang lebih mengandalkan kekuatan manusia sendiri dan melupakan agama, hal ini tentu harus kita waspadai, untuk itu dukungan dari keluargalah yang harus berperan penting dalam menyikapi hal ini. Memberikan ajaran-ajaran dasar agama haruslah berasal dari keluarga, hal ini agar karakter-karakter yang baik dapat tertanam dalam anak itu sejak usia dini. Hubungan yang baik juga harus kita bangun antar umat agama yang lain agar tidak terjadi bentrokan yang seperti sekarang ini terjadi.

                Sekolah juga merupakan tempat kita belajar akan nilai-nilai kemanusian juga nila-nilai keagamaan. Mulai dari sinilah bimbingan lebih dalam kita dapatkan di sekolah, sekolah adalah tempat kita membangun karakter kita. Dukungan dari guru-guru juga dari teman-temanlah yang nanti akan menentukan kita akan seperti apa kedepannya. Untuk itu pendidikan adalah hal yang sangat penting untuk di dapatkan bagi masyarakat, jika pendidikan tidak dibuat secara merata, generasi yang terbentuk pun tidak akan cukup berkualitas dalam membuat negara maju.

                Lingkungan juga akan mempengaruhi karakter kita juga, jika kita hidup di lingkungan yang aman tentu pribadi kita akan sehat secara jasmani dan rohani, tetapi jika tidak penerus bangsa yang kedepannya juga akan rusak seperti terlibat pergaulan bebas, obat-obatan, sex bebas, semua itu terjadi karena korban-korban kasus tersebut tidak mendapat pengetahuan tentang hal tersebut baik di sekolah ataupun di agamanya entah itu karena factor ekonomi atau lain-lain,hal ini sudah menjadi hal yang biasa dihadapi di zaman ini.

                Oleh karena itu, agama adalah hal yang sangat penting bagi kita, kita perlu menanamkan nilai-nilai keagamaan dalam diri kita, tentu hal ini bukanlah hal yang dapat dilakukan seorang diri, manusia adalah makhluk social yang tidak dapat hidup seorang diri, kita perlu membantusatu sama lain dalam membimbing mereka dalam hal agama maupun nilai-nilai kemanusiaan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun