Mohon tunggu...
CV Aneka Makmur Surabaya
CV Aneka Makmur Surabaya Mohon Tunggu... -
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Selanjutnya

Tutup

Money

Mengenal Keistimewaan Produk Pipa HDPE

13 Agustus 2017   21:00 Diperbarui: 13 Agustus 2017   21:12 2778
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Untuk urusan saluran air bersih, hingga saat ini Pipa HDPE masih menjadi yang terbaik. Dengan karakter istimewa, produk ini bahkan bisa digunakan hingga 50 tahun.

Nama pipa HDPE diambil dari bahan baku yang digunakan, High density polyethylene plastic pipe (polietilena bermassa jenis tinggi). Merupakan salah satu jenis bahan thermoplastik yang kerap digunakan untuk berbagai kebutuhan. Seperti mainan, peralatan makan, botol susu, tas plastik, kemasan deterjen hingga produk pipa air.

Seperti dikutip dari wikipedia bahan thermoplastik memiliki sifat yang khas. Yakni akan mengeras pada saat suhu normal dan akan meleleh pada saat suhu tinggi. Dalam percabangannya bahan ini dikembangakan menjadi 7 macam dengan simbol daur ulang. Diantaranya PET, PE-HD, PVC, PE-LD, PP, PS dan O.

Setiap bahan memiliki jenis plastik berbeda satu dengan yang lain, berikut sifat-sifat dan karakter yang khas. Sehingga penggunaannya pun kerap digunakan untuk kebutuhan produk berbeda. Dari ke 7 jenis bahan thermoplastik tersebut, 4 diantaranya digunakan untuk bahan baku produk perpipaan.

Diantaranya bahan PVC untuk pipa PVC, dan bahan PP untuk pipa PP-R dan bahan PE-HD untuk Pipa HDPE.

Bahan PVC secara umum memiliki karakter kuat dan mudah dicampur. Untuk pipa bahan ini relatif lebih murah, sehingga menciptakan produk pipa PVC ekonomis seperti yang kita kenal sekarang.

Sementara bahan PP bersifat kuat, tangguh dan tahan panas. Untuk produk pipa, bahan ini digunakan untuk saluran sanitasi air bersih dingin dan panas bertekanan. Produk pipa jenis ini biasanya dikenal dengan nama pipa PP-R polipropilen random.

Sementara untuk bahan PE-HD memiliki karakter kuat, tangguh, tahan lembab, tingkat kelenturan tinggi dan keretakan sangat rendah. Bahan ini biasa digunakan untuk produk pipa HDPE yang direkomendasikan untuk saluran air bersih bertekanan.

Sifat pipa yang tidak mudah mengakibatkan pencemaran membuat produk pipa HDPE lulus dalam standard food grade untuk saluran air bersih. Bahan ini bahkan tahan terhadap cuaca tropis dan dapat disesuaikan untuk instalasi pemasangan di daerah sulit.

Ini dikarenakan bahan Pipa HDPE memiliki beberapa karakter istimewa, diantaranya tidak mudah terpengeruh dengan cuaca terik hingga 60 derajat celcius, memiliki tingkat keretakan rendah, kelenturan tinggi dan tak mudah mencemari aliran, sehingga aman digunakan untuk saluran air bersih.

Pipa HDPE memiliki beberapa teknik penyambungan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Seperti metode penyambungan mechanical joint untuk jenis pipa roll, dapat dipasang tanpa menggunakan mesin penyambung (Welding machine). Butt fusion adalah teknik penyambungan dengan welding machine, untuk jenis pipa HDPE batang. Sementara yang terakhir adalah metode electro fusion. Metode ini menggunakan fitting khusus dengan mesin penyambung electro fusion.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun