Kemudian pada tahun 1990, Tim Bernes-Lee dari Inggris menemukan world wide web (www) pertama kali. Hal inilah yang kemudian memicu munculnya berbagai konten dan media baru dengan basis internet.
Sejarah Jurnalisme Multimedia di Indonesia
Perkembangan yang terjadi di dunia juga berdampak pada Indonesia. Masuknya internet pada tahun 1990 menyebabkan beberapa media cetak mulai beralih untuk ikut menggunakan media dengan basis internet, misalnya tempointeraktif.com (sekarang tempo.co), republika.com, dan kompas.com.
Namun media-media tersebut masih menggunakan salinan dari media cetak yang diunggah ke website mereka. Sampai akhirnya detik.com pada tahun 1998 menjadi pelopor untuk situs website dengan mengunggah berita baru yang menarik dan tidak bersumber dari media cetak.
Pengawasan orde baru yang sangat ketat terhadap media konvensional menimbulkan pergerakan media alternatif dengan basis internet yang menjadi tonggak munculnya jurnalisme multimedia. Hingga saat ini, media dengan basis internet masih terus berkembang di Indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H