PENINGKATKAN KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA MASA DEPANÂ
MELALUI SCREENING KESEHATAN
 DI SMP NEGERI 17 KOTA SURAKARTA
Â
Dalam rangka peningkatan kualitas sumber daya manusia, Sekolah Menengah Pertama Negeri 17 Kota Surakarta bekerjasama dengan UPT Puskesmas Banyuanyar Kota Surakarta. Kerjasama tersebut antara lain pemantauan kesehatan peserta didik SMP Negeri 17 Kota Surakarta, pemberian pil tambah darah (TTD), dan menjadi rujukan jika ada peserta didik yang memerlukan tindakan secara khusus. Seperti didasarkan pada slogan "Mens Sana in Corpore Sano" Â yang berarti di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat pula
Pada tanggal 6 Maret 2024, SMP Negeri 17 Surakarta bekerjasama dengan UPT Puskesmas Banyuanyar melaksanakan Screening Kesehatan khusus peserta didik putri kelas VIII. Petugas Kesehatan dari UPT Puskesmas Banyuanyar melakukan secreening kesehatan mulai dari pengecekan mata, pengukuran tinggi dan berat badan, pemeriksaan gigi, pemeriksaan hemoglobin, pemeriksaan telinga, serta melakukan pencatatan data.
         Â
Hasil screening kesehatan terkait pemeriksaan hemoglobin sangat baik, dari 100 orang peserta didik putri diperoleh 91 orang memiliki hemoglobin yang normal, 7 orang anemia ringan, dan 2 orang anemia sedang. Hasil tersebut merupakan hal yang menggembirakan. Semoga dengan kualitas hemoglobin yang baik bisa mempengaruhi semangat belajar peserta didik lebih baik juga untuk meraih masa depan yang cerah.
Mari terus tingkatkan kesadaran kesehatan kalian dengan cara makan makanan bergizi yang seimbang, bagi peserta didik putri rutin minum TTD, berolah raga secara teratur dan selalu bahagia untuk masa depan yang gemilang!
Liputan Tim Jurnalistik SMP Negeri 17 Kota Surakarta