BANYUWANGI - Tanggal 6-7 Agustus 2024, Aula Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi (Kemenag Banyuwangi) menjadi lokasi kegiatan kurasi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berbasis produk bagi mustahik binaan BAZNAS. Acara ini dilakukan seiring komitmen untuk meningkatkan kualitas dan legalitas usaha UMKM di daerah tersebut.
Ratna Puspitasari, SIP., yang merupakan pendamping UMKM Nasional sekaligus Kurator Nasional dari Badan Kurasi Indonesia hadir sebagai narasumber utama. Dengan keahlian dan pengalamannya, Ratna memberikan wawasan berharga tentang proses kurasi yang bertujuan untuk membantu UMKM dalam memperbaiki aspek legalitas, seperti pengurusan Nomor Induk Berusaha (NIB), Pendaftaran Izin Edar (PIRT), serta sertifikasi halal.
Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB ini dibuka dengan sambutan dari Bapak DR H. Lukman Hakim, Ketua BAZNAS Banyuwangi, dan dilanjutkan oleh pembukaan resmi yang dilakukan oleh Drs. H. Jali, Kasubag Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi. Dalam sesi motivasi, Bapak M. Pandu juga memberikan inspirasi untuk mendorong para pelaku UMKM agar mampu bersaing di pasar yang lebih luas.
Ratna Puspitasari, dalam presentasinya, menekankan pentingnya pengemasan produk yang menarik dan sesuai dengan standar untuk meningkatkan daya tarik pasar. Berkat arahan beliau, banyak peserta yang berhasil mendapatkan legalitas NIB dan PIRT, yang diserahkan secara simbolis oleh DR. H. Herman, Wakil Ketua BAZNAS Banyuwangi, dan Ibu Santi Dewi dari Pendistribusian BAZNAS.
Dengan adanya kegiatan dan program ini, diharapkan akan memberikan dampak positif yang signifikan bagi pengembangan UMKM di Banyuwangi, sekaligus meningkatkan kualitas produk yang ada. Kegiatan ini mencerminkan sinergi antara BAZNAS dan Badan Kurasi Indonesia dalam membangun ekosistem UMKM yang lebih kuat di Indonesia. (AW)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H