Mohon tunggu...
Andreas Eko Soponyono
Andreas Eko Soponyono Mohon Tunggu... Guru - Educator | Active Learner

Blessed to be a blessing!

Selanjutnya

Tutup

Trip

Pulau Pahawang di Lampung menjadi Wisata ala Maldives yang Dimiliki Indonesia

4 Oktober 2021   04:08 Diperbarui: 4 Oktober 2021   04:29 5162
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pulau Pahawang merupakan salah satu Wonderland Indonesia (meminjam istilah yang dipakai Alffy Rev dalam karyanya) yang berada di Provinsi Lampung, khususnya pulau di kecamatan Marga Punduh, Kabupaten Pesawaran. Keindahan yang disodorkan mampu mempesona pengunjung baik lokal maupun mancanegara, namun sayangnya belum banyak dikenal oleh masyarakat luas.

Lampung merupakan sebuah provinsi di Pulau Sumatera bagian paling Selatan. Provinsi yang terdiri dari 2 kota dan 13 kabupaten ini, sebenarnya memiliki banyak tempat wisata yang mampu melenyapkan kepenatan, namun memang masih belum terekspos secara luas. Lampung sendiri memiliki luas kurang lebih 35.376,50 km, di mana banyak didominasi oleh suku Jawa dibandingkan suku asli Lampung. Jumlah penduduknya pun di tahun 2020 sekitar 8,5 juta jiwa lebih.

Siger (berbentuk segitiga, berwarna emas dan biasanya memiliki cabang atau lekuk berjumlah sembilan atau tujuh) merupakan mahkota pengantin wanita yang dikenal banyak orang sebagai simbol kemegahan dari provinsi yang juga memiliki kain tenun khas sekaligus ikon, yang sering disebut kain tapis ini. Selain karya seni, Lampung juga banyak tempat wisata yang mampu memanjakan mata, bahkan menjadi pilihan untuk mengisi liburan yang tepat. Salah satunya adalah wisata Pulau Pahawang. Wisata ini berada di Kabupaten Pesawaran, dimana daerah ini memiliki motto "Andan Jejama" (dalam bahasa Lampung), yang memiliki makna, Andan berarti memelihara atau menjaga dengan baik sedangkan kata Jejama artinya bersama-sama. Ini merupakan nilai daerah Lampung yang dipegang erat, sekaligus sering disebut sebagai "Sakai Sambayan" yaitu gotong royong. Budaya nilai di Lampung memang tidak akan jauh bahkan cenderung sama dengan budaya nilai Pancasila sebagai Pemersatu Bangsa.

Kembali ke wisata Pulau Pahawang, yang sering dijuluki sebagai Maldives ala Indonesia. Masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Lampung dan sekitarnya, tidak perlu jauh-jauh untuk menikmati dan memanjakan mata dengan wisata ala Maldives. Hal ini sekaligus akan menghemat biaya liburan Anda untuk bisa menikmati waktu santai. Pulau Pahawang merupakan sebuah desa sekaligus pulau di kecamatan Marga Punduh, Kabupaten Pesawaran, Lampung. Artinya, Pulau Pahawang terpisah oleh lautan dari Pulau Sumatera yang utuh. Namun, pelancong tidak perlu khawatir berkaitan dengan transportasi menuju wisata ini karena sudah banyak agen wisata lokal yang membuka jasa atau paket liburan harian bahkan mingguan. Selain itu, untuk akomodasi tempat tinggal dan makan pun diurus oleh agen-agen tersebut secara baik.

Pulau Pahawang sendiri memiliki banyak spot yang dapat menjadi pilihan pelancong untuk mengunjunginya. Berikut akan direkomendasikan 5 spot yang dapat menjadi pilihan perjalanan wisata di Pulau yang biasanya juga ditawarkan oleh biro perjalanan wisata disini.

Pertama, Pantai Kelapa Rapat atau disingkat Pantai Klara. Ini merupakan pantai yang berada di satu daratan dengan Pulau Sumatera itu sendiri. Pantai Klara dapat menjadi pilihan untuk menjadi basecamp awal meletakkan kendaraan darat sebelumnya. Perjalanan darat mungkin membuatmu lelah, sehingga Pantai Klara dapat menjadi tempat singgah pertamamu sekaligus memiliki pemandangan dan lokasi yang dapat menjadi tempat liburan sementara. Pantai Klara juga menyediakan dermaga yang indah, yaitu Dermaga Pelangi. Persis seperti namanya, Dermaga Pelangi didesain dengan warna yang mencolok seperti pelangi dan dapat menjadi spot foto yang cukup banyak diminati oleh wisatawan. Apabila dari dermaga ini, kurang lebih 30 sampai 45 menit, perjalanan ke Pulau Pahawang akan ditempuh.

Kedua, Villa Terapung Andreas Resort. Kurang lebih menempuh jarak 9 KM dari Pantai Klara ke tempat ini, sehingga ini menjadi persinggahan ke dua yang dapat dinikmati oleh wisatawan sebelum sampai di Pulau Pahawang. Villa ini sendiri sebenarnya sudah berada di Pulau Pahawang, namun hanya berbeda pintu masuk saja. Villa ini sangat nyaman untuk menjadi tempat istirahat, seperti ketika mengambil paket wisata 3 hari 2 malam. Pesona ala Maldives sangat dirasakan disini, sekaligus memiliki banyak spot foto yang pastinya menggugah hati setiap individu untuk mengabadikan momen spesial bersama orang tersayangnya.

Ketiga, spot diving di Pulau Pahawang sendiri. Apabila pecinta diving, sekaligus memiliki sertifikat diving dapat menikmati tempat ini. Lokasinya berada di Pulau Pahawang juga, di mana wisatawan memang diharapkan yang bisa diving dikarenakan kedalamannya sekitar 3 sampai 4 meter. Spot ini akan memanjakan dengan hiburan bawah laut berupa ikan-ikan kecil, anemo, serta terumbu karang.

Keempat, pantai yang putih bersih dan terpapar luas. Hal ini seakan-akan menjadi pulau sendiri untuk dimiliki. Pulau Kelagian dengan Pantai Pasir Putih-nya, menjadi spot yang juga dapat dikunjungi dan dinikmati. Pulau ini juga terkadang menjadi tempat latihan militer sekaligus menjadi pulai yang tidak berpenghuni. Hal ini menambah keasrian tempat ini karena pantai yang bersih dari polusi udara maupun limbah perumahan. Selain itu, tempat ini sering menjadi spot foto prewedding karena keelokan dan kealamiannya.

Kelima, Taman Nemo. Namanya saja Taman Nemo, sudah pasti disini akan banyak ikan nemo atau sering disebut sebagai ikan badut. Anemon laut juga banyak dilihat disini, seakan-akan menari bersama para ikan nemo. Ikan-ikan kecil berwarna-warni juga akan menemani pengunjung di Taman Nemo. Taman Nemo memang terletak di dalam air, sehingga wisatawan dapat menikmatinya dengan snorkling atau melakukan penyelaman.

Inilah 5 rekomendasi spot yang dapat dikunjungi wisatawan lokal maupun mancanegara selama di Pulau Pahawang di antara banyak spot lainnya yang dapat terus dieksplor. Keindahan Lampung dengan sumber daya alamnya memang tidak akan kehabisan. Selain, kebudayaan yang beragam, disini banyak tempat wisata yang juga perlu untuk terus dijelajahi dan dikenalkan kepada dunia. Jelas bukan? Wisata di Lampung, khususnya Pulau Pahawang dapat menjadi alternatif sebagai Maldives-nya Indonesia yang tidak kalah seru dan memanjakan pelancong.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun