Mohon tunggu...
andra andriawan
andra andriawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - andra andriawan

jepara

Selanjutnya

Tutup

Hobby

BEM UNISNU Gelar Nonton Bareng Timnas Indonesia

5 Januari 2022   10:21 Diperbarui: 5 Januari 2022   10:22 244
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahunan – BEM UNISNU Jepara menggelar kegiatan nonton bareng pertandingan final AFF Cup 2020 leg pertama antara Tim Nasional Indonesia melawan Tim Nasional Thailand. Kegiatan ini dilaksanakan di lapangan basket universitas atau tepatnya di belakang Gedung Rektorat UNISNU Jepara. Acara nonton bareng Timnas Indonesia berlangsung pada hari Rabu 29 Desember 2021 mulai pukul 19.00 WIB hingga 21.30 WIB.

Adjib selaku panitia kegiatan nonton bareng menuturkan bahwa kegiatan ini digelar untuk memfasilitasi antusias warga UNISNU dengan adanya gelaran Piala AFF 2020. Di sisi lain, acara nobar ini juga sebagai bentuk dukungan masyarakat Indonesia terhadap kiprah Timnas Indonesia yang mampu melaju hingga ke babak final.

“Kami menggelar acara ini karena banyak orang yang ingin menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia di final. Lagi pula, mayoritas penonton lebih suka melakukan nobar karena atmosfer suasananya lebih seru daripada nonton di rumah sendiri. Lolosnya timnas ke final membawa euforia yang sangat luar biasa, sehingga kami tidak ragu untuk menggelar acara nobar ini. Sekarang bisa dilihat, penonton yang hadir di sini banyak sekali. Prediksi kami tepat kalau begitu,” tandasnya.

Diketahui beberapa jam sebelum acara dihelat, panitia acara nobar Timnas mengunggah postingan di laman cerita Instagram milik BEM UNISNU Jepara untuk menginformasikan jadwal nobar. Penyebaran informasi nobar dilakukan melalui media sosial agar memudahkan penyebaran. Sebagai catatan tambahan, acara ini tidak hanya diperuntukkan bagi mahasiswa saja, melainkan masyarkat umum juga diperbolehkan datang untuk menyaksikan laga final ini. Sejak sore, panitia mempersiapkan layar raksasa, proyektor, dan speaker untuk menunjang pelaksanaan nobar. Panitia juga menyediakan kopi gratis bagi penonton yang datang ke tempat berlangsungnya acara.

Lebih lanjut, dari pantauan penulis terhitung sekitar seratusan massa menghadiri acara nobar ini. Sejak awal laga, penonton yang hadir tidak henti-hentinya memberikan dukungan dan teriakan sehingga membuat suasana di lokasi nobar menjadi hidup. Meski demikian, timnas Indonesia gagal memetik kemenangan di leg pertama setelah dipermalukan Thailand dengan skor 0-4. Alhasil hal ini membuat sebagian pentonton kecewa dan memilih beranjak pulang sebelum laga usai.

“Banyak penonton yang pulang meski pertandingan belum genap 90 menit karena timnas kemasukkan empat gol. Tapi masih ada beberapa penonton yang bertahan sampai berakhirnya laga,” imbuh Adjib.

Sementara itu, salah satu penonton bernama Nabil mengaku bahwa nobar ini sangat memfasilitasi masyarakat yang ingin menyaksikan pertandingan timnas. Ia sangat senang dengan adanya kegiatan nobar karena lebih meriah dan layar yang ditampilkan lebih besar. Di sisi lain, ia juga merasa sedikit kecewa atas kekalahan timnas di leg pertama.

“Acaranya seru, banyak orang di sini jadi tidak bosan. Tapi kita agak kecewa dengan hasil yang diraih timnas kali ini. Tapi saya masih menaruh harapan bahwa timnas bisa mengejar selisih gol di leg kedua supaya bisa mengangkat trofi,” pungkasnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun