Mohon tunggu...
ANDI FIRMANSYAH
ANDI FIRMANSYAH Mohon Tunggu... Guru - Guru yang Belum Tentu Digugu dan Ditiru

Hanya Seorang Marhaen yang menyenangi bidang Geopolitik, Sejarah dan Ekonomi.

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Warga Dunia Butuh Sistem Keamanan dan Perdamaian yang Lebih Baik

21 September 2023   19:54 Diperbarui: 21 September 2023   20:05 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Birokrasi. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Ada lima negara dengan belanja pertahanan terbesar di dunia yaitu AS (39 persen), China (13 persen), Rusia (3,9 persen), India (3,6 persen) dan Arab Saudi (3,3 persen).  

Di seluruh dunia, pemerintah bersikeras bahwa mereka sangat membutuhkan semua itu untuk mengamankan kelangsungan hidup rakyatnya, pertahanan nasional, keamanan dan stabilitas termasuk perdamaian global.

Padahal semua itu hanyalah kekeliruan terbesar.  
 
 Pada akhir Perang Dingin lebih dari 30 tahun yang lalu, perdamaian hampir  menjadi kenyataan. NATO bisa saja dibubarkan karena sistem keamanan dan perdamaian bersama transatlantik yang baru hampir dapat menggantikan NATO.
 
Tragisnya, saat NATO "bertahan", NATO tidak hanya gagal menepati janjinya kepada Rusia untuk tidak memperluas wilayahnya "satu inci" pun.
 
 Sekarang NATO malah menyatakan bahwa Rusia dan Tiongkok adalah ancaman yang harus dihadapi dengan pengeluaran militer yang lebih tinggi atau secara de facto tidak terbatas.  
 
Jadinya saat kita ingin menghadirkan kedamaian, semua orang menyimpulkan bahwa mereka membutuhkan senjata yang lebih banyak dan lebih baik! Akibatnya sistem ini  melanggengkan militerisme dan pemborosan sumber daya yang sangat dibutuhkan untuk menyelesaikan masalah kemanusiaan.
 
 Lantas apa kriteria perdamaian dan keamanan yang baik?
 
 Konflik ditangani dan diselesaikan secara cerdas dengan mediasi, hukum internasional, dan visi kreatif yang mengatasi ketakutan dan keinginan para pihak.  

Cara-cara kekerasan harus menjadi pilihan terakhir mutlak seperti yang dinyatakan oleh PBB.  

Perdamaian adalah tentang mengurangi segala jenis kekerasan dan menciptakan keamanan bagi semua orang.
 
 Berikut adalah beberapa ide dan pemikiran alternatif yang harus kita lakukan:

1.Mendorong diskusi daripada pencegahan.

2. Menjalin kerja sama dan keamanan bersama.

3. Membangun pertahanan keamanan yang kuat dan tak terkalahkan dalam pertahanan tetapi tidak untuk menyerang negara lain

4.Memiliki senjata dengan kapasitas dan jangkauan penghancuran terbatas.

 5.Menyeimbangkan sarana pertahanan militer dan sipil

6. Menangani konflik sejak dini

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun