Mohon tunggu...
Andhika Boedi
Andhika Boedi Mohon Tunggu... Penulis - Pemikir | Gamer | Traveler | Penikmat Buku

Berkarya untuk mengedukasi, bebagi wawasan dan berbagi informasi lainnya. Karena dengan berkaryalah nama mu akan abadi walau diri ini akan pergi.

Selanjutnya

Tutup

Games Pilihan

Review Game PlayStation-1 "Kamen Rider Ryuki"

25 November 2023   08:59 Diperbarui: 25 November 2023   10:44 531
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tampilan Opening Game, Sumber: Hasil Screen Shoot Personal Computer (P.C.)

Kamen Rider, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Satria Baja Hitam (sebuah julukan yang dimunculkan pada layar kaca televisi Nasional dulu). Merupakan series televisi asal Jepang yang meceritakan tentang pahlawan yang bertarung melawan para monster dengan cara berubah wujud menjadi kesatria bertopeng. Dibuat oleh Shotaro Ishinomi bersama dengan TOEI Tokusatsu yang ditayangkan sejak tahun 1971 dalam program TV Asahi Jepang.

Seiring berjalannya waktu, kepopuleran dari franchise tokusatsu ini ternyata tidak hanya digemari di negeri asalnya saja, namun meluas keberbagai penjuru negara. Bahkan, mampu bertahan hingga saat ini yang sudah terhitung memasuki usia 50 tahun lebih dan terbagi menjadi beberapa periode yaitu era Showa, era Heisei dan era Reiwa yang menjadi era baru saaat ini.

Namun, dari sekian banyaknya series Kamen Rider yang pernah bermunculan di layar kaca televisi. Kamen Rider Ryuki adalah serial Kamen Rider yang memiliki alur cerita sangat menarik dengan konsep unik dibandingakan dengan serial Kamen Rader yang pernah tayang sebelumnya.

Karena biasanya, sosok Kamen Rider selalu digambarkan sebagai pejuang nilai keadilan dan penumpas kejahatan. Namun kali ini Kamen Rider digambarkan sebagai sosok yang tamak demi mencapai ambisi mereka, dan bahkan mereka rela saling bertarung hingga salah satu dari mereka mati untuk mendapatkan sebuah keinginan yang bisa mereka dapatkan.

Kisah bermula pada sebuah kasus dimana banyak warga kota menghilang secara tidak wajar dan lenyap tak berbekas. Membuat seorang jurnalis muda pemula bernama Shinji Kido memutuskan untuk ikut bergabung dalam penyelidikan hilangnya orang-orang secara misterius tersebut.

Namun, sebuah kejadian tidak terduga pun terjadi disaat Shinji Kido sedang melakukan penyelidikannya. Dia malah menemukan kamar di apartemen yang menurutnya cukup ganjil. Dikarenakan disana untuk bagian kaca yang memberi efek pantulan cermin semuanya telah ditutupi oleh koran-koran.

Disaat Shinji sedang melakukan investigasinya itu dia juga telah menemukan Dek Kartu yang membuatnya mampu melihat monster-monter yang ada dibalik cermin. Sehingga akhirnya Shinji pun diserang oleh seekor monster naga bernama Dragreder namun gagal karena terlindung oleh kekuatan aneh yang dimiliki oleh Dek Kartu yang ditemukannya.

Kemudian, setelah dia mendapatkan berbagai keanehan akibat dari memungut Dek Kartu yang telah ditemukannya. Shinji pun kali ini menjumpai sesosok monster laba-laba yang sedang mengejar temannya dari balik cermin. Namun saat itu juga dia malah tersedot masuk kedalam cermin dan berhadapan langsung dengan sosok monster laba-laba tersebut.

Shinji Kido akhirnya menemukan kebenaran dibalik kasus kemana hilangnya semua warga kota yang misterius. Namun, dikarenakan dia masuk kedalam dunia cermin tanpa tau apapun. Dia pun kebingungan apa yang harus diperbuatnya di dalam sana untuk mengalahkan monster laba-laba tersebut. Namun beruntung, Shinji pun bertemu seseorang untuk menyelamatkannya yang nantinya dikenal sebagai Kamen Rider Knight.

Selesai bertempur melawan seekor monster laba-laba. Shinji pun dipertemukan oleh gadis bernama Yui Khanzaki yang sedang mencari kakaknya yang juga menghilang secara misterius dan menceritakan segala yang dia ketahui tentang dunia dibalik cermin tersebut. Hingga akhirnya Shinji memutuskan untuk membuat kontrak dengan monster naga yang telah menyerang dia sebelumnya dan membuatnya berubah menjadi seorang Kamen Rider yang bernama Ryuki.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Games Selengkapnya
Lihat Games Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun