Dari penjelasan di atas,dapat kita lihat dan simpulkan bahwasannya antara ketiga sistem yang ada dalam kepribadian individu memiliki peran penting masing masing dan harus memiliki kerja sama yang baik dan harmomis antara satu sama lain untuk menciptakan kepribadan yang sehat dan sempurna.Karena apabila terdapat salah satu saja sistem yang tidak bekerja semestinya maka akan berpengaruh besar pada kepribadian individu tersebut.
Id berperan sebagai penyedia atau penyalur energi bagi sistem sistem (ego dan superego) saat akan melakukan kegiatan yang dilakukan.,karena id merupakan sistem kepribadian yang paling dasar dalam diri manusia karena didalamnya terdapat naluri naluri bawaan manusia. Selanjutnya ego berperan sebagai pengarah bagi individu pada suatu objek kenyataan atau dengan kata lain menjalankan fungsi berdasarkan prinsip kenyataan (reality principle).Kemudian dalam proses mewujudkan objek kebutuhan dan keinginan,kita memlukan Super ego untuk mengontrol ego dngan memerhatikan norma norma yang ada.
Selain peran dari setiap sistem kepribadian ,untuk membentuk keprbadian yang sehat dan seimbang juga diperlukan bimbingan dan arahan dari orang orang yang penting dan berpengaruh dalam kehidupan kita dan juga lingkungan yang mendukung perkembangan kepribadian dapat bejalan dengan baik. Karena tanpa bantuan dan arahan mereka,pastinya akan sulit untuk mengembangkan,melatih,dan membentuk kepribadian yang sehat,seimbang,dan sempurna.
Â
Referensi
KoeswaraE. 1991. TEORI TEORI KEPRIBADIAN. Bandung : PT. ERESCO BANDUNG.
Dede Rahmat Hidayat. 2011. Teori dan Aplikasi Psikologi Perkembangan Dalam Konseling. Bogor : Ghalia Indonesia.
Calvin S Hall.2019. Psikologi Freud. Yogyakarta : IRCiSoD
Yudrik Jahja.2011.Psikologi Perkembangan. Jakarta : PRENADAMEDIA GROUP
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI