Mohon tunggu...
Ananda Perwira
Ananda Perwira Mohon Tunggu... profesional -

do great things at niagaweb.co.id

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Membuat Website di Tahun 2015

6 Januari 2015   06:20 Diperbarui: 17 Juni 2015   13:44 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahun 2014 telah berlalu. Banyak hal yang terjadi sepanjang tahun, termasuk semakin terintegrasinya dunia bisnis dengan internet. Saat ini, semakin banyak perusahaan yang berlomba-lomba menawarkan produk mereka di internet. Membuat website menjadi seperti sebuah keharusan bagi pelaku bisnis. Apakah bisnis Anda sudah memiliki website? Berikut adalah 5 hal yang harus Anda persiapkan untuk membuat website di tahun 2015. Gambar oleh freepik.com dengan modifikasi seperlunya

1. Mempersiapkan Domain yang Tepat untuk Bisnis Anda.

Nama domain perlu menjadi pertimbangan utama dalam memulai website Anda. Banyak orang memang tidak ingin ambil pusing mengenai urusan ini. Berbekal nama perusahaan yang panjang dan sukar diingat, mereka percaya diri dengan mendaftarkan domain yang paling sederhana: dot com. Padahal pemilihan domain ini bisa jadi tidak sesederhana itu, lho. Hal ini tidak lepas dari kecenderungan orang yang malas membuka nama domain yang terlalu rumit dan dirasa kurang menarik. Oleh karena itu, nama domain perlu dipertimbangkan dengan baik karena juga turut menentukan citra website Anda.

"Nama domain-lah yang pertama dituju oleh pengunjung website Anda.

Anda masih juga kurang percaya? Saking pentingnya urusan domain ini, banyak orang rela mengeluarkan biaya yang sangat banyak untuk mendapatkan nama domain yang mereka inginkan. Sebagai contoh, pada tahun 2012, domain PrivateJet.com terjual seharga $ 30,1 juta. Si pembeli pasti sadar bahwa domain ini dapat membantu meningkatkan bisnisnya.

"Beli domain yang belum pernah digunakan orang lain.

Harga domain bisa jadi semahal itu karena sebelumnya pernah digunakan orang lain. Anda bisa jauh lebih berhemat apabila menggunakan domain yang belum pernah digunakan orang lain sebelumnya. Ingat, usahakan terdengar unik dan terdiri dari dua atau tiga kata saja. Apabila Anda membutuhkan domain, perusahaan penyedia layanan hosting dan domain Niagahoster siap membantu Anda. Tersedia banyak pilihan seperti domain populer *.com, *.net, *.org; domain lokal seperti *sch.id, *.id, *.co.id, *.net.id; hingga domain niche yang dapat membuat website Anda terlihat lebih unik seperti *.asia, *.photography, *.voyage, dan lain-lain. Tentu saja dengan harga murah agar tidak terlalu membebani pengeluaran Anda.

2. Mempersiapkan Tempat Hosting Website Anda.

Langkah selanjutnya dalam membuat website adalah menentukan layanan hosting website Anda. Bagi Anda yang belum tahu, hosting adalah tempat penyimpanan data website Anda di internet agar bisa diakses banyak orang dengan mudah. Tentu Anda bisa saja menyimpan seluruh data website Anda di komputer Anda sendiri dan menghubungkannya ke internet. Namun, praktik seperti ini jarang dilakukan karena malah lebih merepotkan dan memakan lebih banyak biaya. Belum lagi soal bandwidth yang terbatas sehingga mengurangi kecepatan transfer website Anda. Daripada proses pembuatan website Anda berantakan karena hal semacam ini, maka menggunakan jasa perusahaan penyedia hosting merupakan langkah yang tepat.

"Layanan hosting yang baik mencakup dukungan teknis yang memadai, server yang terpercaya, dan tentu saja harga yang masuk akal.

Dukungan teknis, kualitas server, dan harga yang masuk akal merupakan standar ideal layanan hosting yang baik. Pilihlah perusahaan yang dikenal memiliki dukungan teknis yang baik dan bisa memberikan solusi apabila hosting website Anda mengalami permasalahan. Dalam memilih server, tentukan terlebih target utama pengunjung website Anda. Apabila Anda menargetkan pengunjung dari Indonesia, akan lebih disarankan apabila Anda menggunakan server Indonesia. Pertimbangan yang sama juga digunakan apabila Anda menargetkan pengunjung yang datang dari luar negeri. Dalam memilih layanan hosting website, jangan kesampingkan pertimbangan harga layanan hosting ini. Cermati layanan yang ditawarkan dan usahakan sesuai anggaran yang Anda miliki agar website dapat tampil dengan baik. Gambar oleh Niagaweb

3. Menentukan Platform Website Anda.

Anda perlu memilih satu platform atau sistem untuk website Anda. Di sini Anda dapat memasukkan konten ataupun menambahkan fitur spesifik pada website. Terdapat banyak pilihan platform content management system (cms) seperti ini di internet. Anda bisa memilih akan menggunakan platform berbayar ataupun gratisan. Saat ini, platform cms Wordpress dan Joomla sering digunakan untuk membuat website dengan skala personal. Kedua layanan ini sifatnya gratis dan open-source, Anda dapat mengubahnya sendiri sesuai keinginan apabila memiliki pengetahuan pemrograman. Jika tidak, tenang saja, Anda tinggal menggunakan fitur yang tersedia.

"Adanya cms gratisan ini jelas dapat dijadikan solusi apabila anggaran Anda terbatas namun memiliki waktu yang cukup untuk membuat website sendiri.

Tiap platform pembuatan website memiliki fitur dan cara kerja yang berbeda-beda. Untuk menguasai satu platform tentulah membutuhkan waktu. Apabila Anda tidak memiliki waktu yang cukup untuk mempelajarinya, Anda bisa juga langsung menggunakan website builder gratisan seperti Wix.com, Weebly.com, Zyro.com, dan lain-lain. Tidak perlu repot, Anda hanya perlu memilih desain, menambahkan konten, dan jadilah website Anda. Gambar: Logo-logo dari CMS gratis (open source) populer - Joomla, Drupal, dan Wordpress

4. Desain Website yang Memikat.

Selain nama domain, desain website juga turut menentukan citra bisnis Anda. Kami yakin Anda ingin memberikan kesan yang baik kepada para pelanggan. Untuk itu, desain website yang baik sangatlah diperlukan. Usahakan agar website yang Anda miliki dapat mewakili perusahaan secara keseluruhan - mulai dari warna, bentuk tombol website, cara penulisan, hingga apakah desain tersebut sejalan dengan visi dan misi suatu perusahaan.

"Website dengan desain yang baik dapat melambungkan tingkat kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda.

Apabila opsi menyewa seorang perancang website bukan merupakan pilihan karena (misalnya) masalah budget, Anda dapat memanfaatkan template desain website yang banyak tersedia di internet. Salah satu yang paling banyak dikunjungi adalah Themeforest.net. Anda dapat membeli template dengan biaya yang cukup terjangkau, mulai dari $3 saja.

5. Percayalah pada Kekuatan Konten.

Setelah memilih desain yang dapat memberikan kesan pertama baik kepada pelanggan, langkah selanjutnya adalah Anda harus memperhatikan konten pada website. Kami sering menemui website dengan desain yang baik, namun konten di dalamnya terasa membosankan. Banyak pembuat website yang asal mengunggah konten tanpa menimbang apakah konten tersebut layak dibaca atau tidak.

"Buatlah konten yang berfokus pada pengguna, bukan pada diri Anda saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun