Duduk di kursi kayu, menikmati pemandangan sawah dan gunung, sambil menikmati makanan tradisional khas kota Yogya. Pengalaman itu tak bisa terbayar oleh apapun.
6. Keliling di Malioboro dan Menikmati Kopi Joss
Menikmati riuh dan hangatnya suasana Malioboro menjadi hal wajib jika berkunjung ke Yogyakarta. Berjalan santai, menaiki delman, menikmati musik-musik jalanan, hingga kulineran di sepanjang trotoar. Salah satu yang tak boleh terlewat yaitu mencicipi kopi joss. Sajian minuman itu begitu unik, terdapat arang yang masih membara di atas kopi dan diseruput saat masih panas.Â
Pahitnya arang menyatu dengan wangi kopi, menambah cita rasa yang berbeda. Harga per gelasnya hanya Rp 7000,-. Sangat ramah di kantong!
Itu dia tips dan trik short trip di Yogya dengan waktu yang singkat dan harga murah, yuk kita berkunjung ke Yogyakarta!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H