Mohon tunggu...
Am Hadi
Am Hadi Mohon Tunggu... PL -

Penulis iseng

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Owi/Butet Masuk Final OG RiO

16 Agustus 2016   07:54 Diperbarui: 16 Agustus 2016   11:17 291
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Owi/Butet hempaskan Zhang/Zhao Foto FP ABC"][/caption]

 Luar biasa, Tantowi Ahmad/Liliana Natsir berhasil merubuhkan tembok China Zhang Nan/Zhao Yunlei dalam pertarungan yang layak disebut Final kepagian, adu skil, adu strategi dipertontonkan oleh dua pasangan terbaik dunia ini dan dengan ketenangan serta fokus yang tinggi Owi/Butet memenangi pertandingan dua set langsung 21-16 21-15, kemenangan ini sekaligus membuka kembali harapan Indonesia untuk meraih medali emas pertama di Olimpiade  2016.

Nada-nada keraguan mengamuka sebelum pertandingan ini di mulai, melihat Head To Head yang menunjukan bahwa pasangan Owi/Butet kalah di delapan pertandingan sebelumnya, ditambah lagi dengan tekanan akibat kekalahan pasangan ganda putri Greysia Polii /Nitya Krishinda Maheswari atas pasangan China Yu Yang /Tang Yuanting dua set langsung 21-11 21- 14.

Tekanan kepada Owi/Butet pun semakin kuat setelah beberapa saat sebelum mereka bertanding Tunggal semata wayang kita Tommy Sugiarto secara mengejutkan dikalahkan oleh tunggal asal Inggris yang di Olimpiade Rio tampil mewakili Britinia Raya, Tommy yang diprediksi bisa menang atas Rajiv Ouseph ternyata harus menelan kekalahan dalam permaianan tiga game 13-21 21-14 16-21.

 Dan akhirnya tinggalah pasangan ganda campuran Tantowi/Liliana yang tersisa tempat menggantungkan harapan untuk bisa meraih  sekeping medali emas di Olimpiade Rio 2016, tekanan yang kuat disertai rekor head to head yang buruk, rupanya tidak mempengaruhi pasangan Owi/ Butet, mereka bisa tampil fokus meraih poin demi poin sampai akhirnya sukses mengalahkan raksasa asal China Zhang Nan/Zhao Yunlei.

 Kekalahan Zhang/Zhao juga memastikan China gagal merebut medali emas di nomor ganda campuran, setelah beberapa menit sebelumnya pasangan China lainnya Xu Chen/Ma Jin secata mengejutkan dikalahkan oleh pasangan asal Malaysia Chan Peng Son/Goh Liu ying 21-12 21-19.

 Dengan demikian pasangan Tantowi Ahmad /Liliana Natsir akan menghadapi pasangan Malaysia Chan/ Goh dipartai pamungkas sektor ganda campuran Olimpiade Rio 2016, harapan kita semua Owi/Butet mampu mengalahkan kembali pasangan Chan/Goh seperti yang mereka lakukan dibabak penyisihan grup sekaligus memberikan  kado yang sangat indah tepat  di hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia.

 Terimakasih Tantowi Ahmad/Liliana Natsir yang terus menghidupkan asa rakyat Indonesia untuk meraih medali emas di Olimpiade Rio 2016.

 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun