Lihat ke Halaman Asli

Pembinaan dan Pengembangan Tenaga Pendidik dan kependidikan Anak Usia Dini

Diperbarui: 15 Januari 2024   01:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pendidikan merupakan suatu hal yang sangat penting bagi setiap individu. Pendidikan paling dasar diperoleh dari orang tua atau keluarga sedangkan pendidikan paling dasar dalam lembaga formal adalah pendidikan anak usia dini atau paud.  Pada suatu sekolah terdapat tenaga pendidik yang menjadi fasilitator dan tenaga kependidikan yang menjadi penunjang pelaksanaan pendidikan. Di dalam pendidik anak usia dini sangat perlu pembinaan baik untuk tenaga pendidik maupun tenaga kependidikan. Pembinaan ini bertujuan untuk mengarahkan dan melatih profesionalitas dalam menjalankan tugasnya. Pembinaan biasanya dilakukan oleh kepala dinas daerah setempat, pengawas sekolah, dan komite.

Selain pentingnya pembinaan, hal yang perlu dilakukan oleh tenaga pendidik dan kependidikan adalah pengembangan. Pengembangan ini bertujuan mengembangkan, menginovasi,  dan meningkatkan kualitas tenaga pendidik dan kependidikan. Pembinaan dan perkembangan ini sangat penting dilakukan bagi tenaga pendidik dan kependidikan anak usia dini, terlebih pada era sekarang ini, zaman yang semakin berkembang dengan pesat, menuntut seorang pendidik dan tenaga kependidikan untuk menyesuaikan dengan perkembangan. Apabila seorang pendidik atau tenaga kependidikan, terus berada di zona nyaman atau tidak melakukan pembinaan dan pengembangan maka pengelolaan manajemen sekolah akan tertinggal dan akan mengalami kesusahan, karena pada era ini justru pengembangan teknologi akan memberi dampak yang lebih baik yaitu mempermudah terkhususnya dalam  pengelolaan manajemen sekolah.

Materi ini diperoleh dari referensi Dosen Bu Gandhes Sembodro Budy. M.Pd

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline