Lihat ke Halaman Asli

Zulfa Muharam

Mahasiswa di salah satu Universitas yang ada di Jawa Tengah, lebih tepatnya di Jepara

Dukung UMKM !, Mahasiswa KKN UNISNU Desa Jinggotan Fasilitasi Pemasangan Plang Penunjuk Arah

Diperbarui: 21 Agustus 2023   08:50

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Tim KKN XV UNISNU Desa Jinggotan

Jinggotan, Jepara (13/08/2023) - Pemasangan penunjuk arah adalah tindakan memasang tanda atau plang di lokasi-lokasi strategis untuk memberikan petunjuk kepada orang-orang mengenai arah yang harus diambil untuk mencapai tujuan tertentu. Penunjuk arah ini penting dalam membantu navigasi dan memudahkan akses menuju suatu lokasi. Tim KKN XV Tahun 2023 UNISNU Jepara Desa Jinggotan membuat plang penunjuk arah untuk memudahkan akses menuju lokasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) "Berkah Dua Putra" yang berada di Dukuh Segembul RT 02 RW 04, Desa Jinggotan, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara. Berkah Dua Putra adalah usaha pengolahan keripik yang merupakan mitra program pengabdian berbasis kemitraan yang dilakukan oleh mahasiswa KKN UNISNU Jepara Desa Jinggotan.

Plang yang dipasang berbahan kayu dikreasikan oleh mahasiswa sendiri, kemudian dicat dan diberi keterangan. Mahasiswa membuat plang jalan menggunakan kayu dikarenakan murah dan mudah didapat. Tim KKN XV Tahun 2023 UNISNU Jepara juga membuat titik koordinat lokasi pada aplikasi google maps untuk memudahkan pencarian lokasi UMKM melalui internet. Dengan adanya plang penunjuk dan peta arah lokasi, diharapkan dapat memudahkan konsumen atau pelanggan untuk mengakses lokasi UMKM "Berkah Dua Putra".

Pemasangan plang jalan ini telah mendapatkan ijin dari Bapak Petinggi (Bapak Sholikin)dan Ketua RT dan RW daerah setempat karena dapat membantu UMKM aagar pemasarannya dapat meningkat. Beliau berharap semoga setelah pemasangan plang jalan ini, dapat memudahkan orang-orang agar tidak lagi tersesat dan harus kesulitan mencari lokasi. Mahasiswa KKN juga membuat titik koordinat lokasi di google maps untuk memudahkan pencarian lokasi UMKM melalui internet.

Dokumentasi Tim KKN XV UNISNU Desa Jinggotan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline