Lihat ke Halaman Asli

Sarifuddin Zuhri

Manusia Pembelajar

Pilih Mana?

Diperbarui: 9 Juni 2020   21:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

         " Saya males punya anak buah yang dikit-dikit minta naik gaji, nanyain kenaikan gaji mulu. Yang saya pelajari dari para pucuk pimpinan perusahaan mereka tidak pernah mempermasalahkan soal gaji. Gaji gede plus asuransi, tunjangan, insentif, bonus akan datang dengan sendirinya ketika kita sudah all out dalam bekerja," celoteh seorang kawan yang memegang jabatan manager di salah satu perusahaan jasa. 

           Kawan yang lain berkomentar seperti ini , 

       " Kasih gaji gede dulu baru dah gue kerja bener."

          Anda berada dipihak yang mana? Dari kedua orang diatas mana yang lebih sesuai dengan diri Anda? Jika kita sudah all out dalam bekerja, sudah habis-habisan tapi penghasilan tidak sesuai dengan yang diharapkan gimana tuh ? Tetap bertahan mengingat susahnya cari kerja di Ibukota atau mulai berpikir untuk pindah? Pilihan sudah tersedia. Terserah ingin memilih yang mana.

         Masih teringat nasehat seorang sahabat, 

        " Kalau elu digaji Rp 5 juta tapi elu kerja kayak orang digaji Rp 10 juta maka selebihnya akan dibayar dengan kesehatan, kepercayaan dari orang lain yang membuat karier lu naik, rezeki tak terduga, keharmonisan keluarga dan lain-lainnya. Gak usah jauh-jauh gue sendiri contohnya. 1 tahun yang lalu gaji gue masih setara UMP Jakarta. Tapi sekarang, Alhamdulillah, gue bisa bawa pulang 3 kali UMP Jakarta. Karena gue jujur, rajin, bekerja keras penuh dedikasi dan pada akhirnya gue dipercaya Bos untuk jadi Manager Operasional. Tapi sebaliknya nih. Gaji lu Rp 10 juta tapi elu kerja kayak orang yang gajinya Rp 5 juta maka ada yang akan ngambil kelebihannya dengan penyakit, masalah, dan beraneka macam kesulitan lainnya. Terserah elu mau yang mana ."

         Saya terdiam, merenungkan nasehatnya.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline